Berita MU: Harry Maguire Tekankan Punya Peran Penting di Skuad Manchester United
Oleh Kemas Trimukti
Kehadiran Lisandro Martinez di jendela transfer musim panas 2023 lalu, memang telah membuat Harry Maguire kian kesulitan dalam dapatkan menit bermain reguler bersama Manchester United asuhan Erik ten Hag.
Namun demikian, dirinya baru saja dapatkan kepercayaan bermain sebagai starter saat jalani leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2022/23 melawan Real Betis. Pada laga itu, Maguire nampak bermain impresif selama 90 menit penuh.
Karena, bek berpaspor Inggris itu bisa membantu MU menang dengan mencatatkan clean sheet lewat skor tipis 1-0 (agregat 5-1). Dapat menunjukkan impresi yang baik, nampaknya juga memberikan pengaruh untuk meningkatkan rasa kepercayaan diri dari Maguire.
Bahkan, dirinya juga merasa apabila dalam sepanjang musim ini telah memberikan pengaruh besar di dalam maupun luar lapangan, setelah memperlihatkan rasa kerja kerasnya yang ditunjukkan kepada ten Hag.
"Saat ini, saya merasa sudah bekerja keras di tempat latihan dan hanya itu yang bisa anda lakukan. Saya mengerahkan segalanya untuk latihan," ujar Maguire dari Goal.
"Saya memiliki peran penting di dalam dan di luar lapangan di klub ini, serta setiap hari saya mencoba dan membuat klub ini berhasil baik saya bermain atau tidak," tutupnya.
Sejauh ini, Maguire masih minim dapatkan kesempatan bermain dengan hanya mencatatkan 23 pertandingan dari seluruh kompetisi.