Berita MU: Luke Shaw Akui Kesalahan Fatal dalam Laga vs Brighton & Hove Albion

Luke Shaw akui melakukan kesalahan fatal yang membuat Manchester United kalah dari Brighton & Hove Albion
Luke Shaw akui melakukan kesalahan fatal yang membuat Manchester United kalah dari Brighton & Hove Albion / Mike Hewitt/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United mendapat hasil mengecewakan dalam lanjutan ajang Liga Inggris. Pertandingan tandang ke Amex Community Stadium kontra Brighton & Hove Albion pada Jumat (5/5) dini hari WIB berakhir dengan kekalahan 0-1. Gol penalti dari Alexis Mac Allister pada menit akhir waktu tambahan babak kedua menjadi penentu kemenangan tim tuan rumah.

Kedua tim mendapatkan cukup banyak peluang untuk mencetak gol. Laga juga berlangsung relatif imbang dari segi penguasaan bola. Pada akhirnya, handball dari Luke Shaw membuat Andre Marriner menunjuk titik putih setelah meninjau ulang momen tersebut menggunakan layar VAR di pinggir lapangan.


Baca Juga


Luke Shaw – yang kembali bermain sebagai bek tengah – mengakui kesalahan yang dilakukannya pada pertandingan ini. Shaw juga memberikan sorotan terhadap kegagalan timnya secara keseluruhan untuk mengonversi peluang yang diperoleh untuk mencetak gol.

“Seperti yang sudah pernah saya katakan, mereka adalah tim yang brilian. Brighton & Hove Albion berada di posisi ini karena mereka pantas berada di posisi ini. Tetapi apabila melihat laga secara keseluruhan, saya rasa pertandingan ini seharusnya kami menangkan, laga akan menjadi lebih mudah apabila kami berhasil mengonversi peluiang.

“Hal seperti ini juga menjadi permasalahan yang dihadapi sepanjang musim. Tetapi ini bukan menjadi alasan. Saya menjadi pemain yang melakukan kesalahan fatal pada momen akhir. Saya mengakuinya dan tentu merasa kecewa,” ucap Luke Shaw dalam wawancara kepada MUTV.

Shaw mengatakan bahwa ia merasa nyaman berpasangan dengan Victor Lindelof di lini belakang. Tetapi pemain asal Inggris itu mengatakan bahwa kegagalan mengonversi peluang memberikan kesempatan kepada Brighton untuk meningkatkan rasa percaya diri mereka seiring dengan berjalannya waktu.