Berita MU: Segera Gantikan Ten Hag? Graham Potter Siap Kembali ke Dunia Kepelatihan
- Graham Potter saat ini masih menganggur usai dipecat Chelsea.
- Pria asal Inggris itu dirumorkan jadi salah satu kandidat pelatih MU andai Ten Hag dipecat.
- Sir Jim Ratcliffe juga diklaim sudah bertemu dengan Graham Potter.
Oleh Amanda Amelia
Manchester United mempertimbangkan nama Graham Potter andai Erik ten Hag dipecat. Sang pelatih juga diklaim sudah bertemu Sir Jim Ratcliffe dan merasa siap untuk kembali ke dunia manajerial.
Erik ten Hag memang masih terikat kontrak sampai tahun 2025, namun inkonsistensi dan serangkaian hasil buruk yang didapat Manchester United di musim 2023/24 membuat masa depan pelatih asal Belanda itu mulai menimbulkan tanda tanya.
Kabar terbaru dari 90MIN UK menyebutkan bahwa MU sudah mulai mencari suksesor andai akhirnya Ten Hag dipecat. Beberapa nama pun masuk dalam pertimbangan, termasuk di antaranya Graham Potter.
Peluang untuk melihat Potter bergabung ke Old Trafford sepertinya memang cukup terbuka, selain dirinya yang saat ini masih menganggur usai dipecat Chelsea pada April lalu, pelatih asal Inggris itu juga diklaim sudah bertemu dengan Sir Jim Ratcliffe--pihak yang akan segera mengakuisisi MU. Potter juga merasa bahwa saat ini adalah waktu yang tepat bagi dirinya untuk kembali ke dunia kepelatihan.
Patut ditunggu keputusan apa yang akan diambil Manchester United terkait hal ini, pasalnya selain Potter, beberapa nama lain seperti Zinedine Zidane, Roberto de Zerbi dan Julen Lopetegui juga masuk dalam pertimbangan.