Berita MU: Tawaran Perdana ke Atalanta untuk Rasmus Hojlund Diajukan
- Manchester United memandang Rasmus Hojlund sebagai opsi yang ideal untuk penyerang jangka panjang.
- Dusan Vlahovic dari Juventus juga dipantau.
- Keterbatasan anggaran menjadi hambatan signifikan bagi MU.
Oleh Dananjaya WP
Manchester United terus berusaha untuk memperkuat skuad yang merka miliki sepanjang bursa transfer yang sedang berlangsung. Klub yang bermarkas di Old Trafford itu perlu meningkatkan kualitas dan kedalaman skuad mereka setelah finis di peringkat ketiga Liga Inggris pada musim 2022/23.
Erik ten Hag selaku manajer juga sudah menegaskan keinginannya mendapat pemain baru dalam beberapa kesempatan. Namun MU memiliki keterbatasan anggaran yang signifikan. Sebagian anggaran transfer mereka sudah digunakan ketika mendatangkan Mason Mount dari Chelsea dengan biaya yang dapat mencapai 60 juta Paun.
Baca Juga
- Berita Transfer: Diincar MU dan Chelsea, Dusan Vlahovic Dapat Tinggalkan Juventus
- Berita Transfer: Manchester United Ajukan Tawaran Kedua ke Inter untuk Datangkan Andre Onana
- Berita MU: Sir Jim Ratcliffe Masih Yakin Dapat Menang dalam Persaingan Akuisisi
Ten Hag masih memiliki keinginan untuk mendatangkan kiper dan penyerang tengah baru. Menurut laporan dari The Telegraph, Manchester United telah mengajukan tawaran perdana ke Atalanta untuk mendatangkan Rasmus Hojlund. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu menjadi bahan pembicaraan dalam beberapa bulan terakhir.
Potensi tinggi yang dimiliki oleh Hojlund membuatnya dipandang menjadi opsi yang ideal untuk solusi jangka panjang di lini depan. Tetapi Atalanta disebut memasang harga 52 juta Paun bagi pemain berusia 20 tahun tersebut. Man United diklaim mengajukan tawaran senilai 50 juta Paun.
Namun, potensi untuk mendatangkan Hojlund disebut bergantung dengan proses akuisisi yang hingga kini belum mendapat kepastian. Keluarga Glazer selaku pemegang saham mayoritas mendapat tawaran dari Sheikh Jassim (Qatar) dan Sir Jim Ratcliffe (INEOS Group). Apabila akuisisi rampung, anggaran transfer yang tersedia dapat meningkat.
Sementara jika akuisisi terus ditunda atau bahkan gagal, anggaran transfer yang dapat digunakan akan bergantung dengan pendapatan yang diperoleh dari penjualan pemain