Berita MU: Tawaran Perdana untuk Rasmus Hojlund Ditolak Atalanta

Tawaran perdana Manchester United untuk Rasmus Hojlund ditolak Atalanta.
Tawaran perdana Manchester United untuk Rasmus Hojlund ditolak Atalanta. / Jonathan Moscrop/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United terus berusaha untuk memperkuat skuad yang dimiliki Erik ten Hag. Sejauh ini klub yang bermarkas di Old Trafford itu baru mendatangkan Mason Mount dari Chelsea. Man United mengeluarkan biaya 55 juta Paun untuk merekrut pemain yang berposisi sebagai gelandang itu dan memberinya nomor punggung 7.

MU sudah beberapa kali dibicarakan terkait anggaran transfer yang mereka miliki. Klub yang finis di peringkat ketiga Liga Inggris itu diklaim hanya memiliki 120 juta Paun untuk digunakan untuk transfer pemain. Apabila ingin mendapat dana tambahan, mereka harus mendapatkannya dari penjualan pemain.


Baca Juga


Hal itu menjadi salah satu faktor mengapa Manchester United kesulitan mendapatkan pemain baru sejauh ini. Menurut kabar dari The Athletic, tawaran perdana yang diajukan kepada Atalanta untuk Rasmus Hojlund telah ditolak. Pemain berusia 20 tahun itu menjadi salah satu sosok yang dikaitkan untuk menjadi solusi jangka panjang di lini depan.

Man United sempat dikaitkan dengan beberapa pemain seperti Harry Kane dan Victor Osimhen. Tetapi harga tinggi yang ditetapkan oleh Tottenham Hotspur dan Napoli membuat manajemen MU tidak berminat. Sementara Dusan Vlahovic (Juventus) masih belum memiliki kejelasan mengenai masa depannya setelah dikaitkan dengan Chelsea dan PSG.

Manchester United mengajukan tawaran uang dan beberapa pemain dalam kesepakatan pertukaran. Namun Atalanta menegaskan mereka hanya ingin mendapatkan uang dari penjualan Hojlund. Kesepakatan pertukaran pemain memang sulit dicapai mengingat adanya kesulitan untuk menentukan valuasi yang sesuai.

Saat ini, Manchester United nampak akan berusaha untuk mencapai kesepakatan dengan Inter untuk mendatangkan Andre Onana. Setelah itu, prioritas akan diarahkan untuk melepas pemain-pemain seperti Fred dan Donny van de Beek untuk memperoleh pendapatan yang dapat digunakan untuk menambah anggaran transfer mereka.