Berita MU: Ten Hag Kritik Performa Timnya Usai Dibantai Liverpool
Oleh Amanda Amelia
Manchester United harus pulang dengan kepala tertunduk saat melakoni laga tandang ke Anfield, markas Liverpool dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris, Minggu (5/3).
Tak tanggung-tanggung, The Red Devils takluk dengan skor telak 7-0. Cody Gakpo membuka keunggulan di menit ke-43. Tuan rumah tampil menggila di paruh kedua dan mencetak enam gol tambahan melalui Mohamed Salah dan Darwin Nunez yang masing-masing mencetak dua gol. Gakpo kemudian kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-50. Satu gol terakhir dilesakkan Roberto Firmino di menit ke-88.
Seusai pertandingan, Erik ten Hag pun tak bisa menutupi rasa kecewa, pelatih asal Belanda tersebut juga memberikan kritik pada Bruno Fernandes dkk sekaligus menilai bahwa MU tidak menampilkan performa yang profesional.
"Saat skor masih 3-0, sebagai sebuah tim, Anda seharusnya tetap berjuang bersama. Kami tidak melakukannya. Saya benar-benar terkejut melihat penampilan semacam ini dari tim. Saya pikir ini bukanlah kami. Ini bukan Manchester United," ujar Ten Hag seperti dilaporkan Goal.
"Setelah istirahat babak pertama, kami dengan cepat 'memberikan' pertandingan ini pada Liverpool. Man United juga mengambil beberapa keputusan buruk. Lihat bagaimana kami kebobolan, pemain melakukan antisipasi yang buruk," lanjutnya.
"Gol ketiga berasal dari situasi serangan balik, tim terlihat sangat tidak profesional dengan keputusan-keputusan yang diambil. Melarikan diri dan kemudian memberikan banyak ruang pada tim lawan," urai mantan pelatih Ajax itu.
Kekalahan atas Liverpool memang tak memengaruhi posisi MU di klasemen sementara, mereka tetap menempati posisi tiga dengan koleksi 49 poin, hanya unggul empat angka dari Tottenham Hotspur yang ada di posisi keempat.