Berita Real Madrid: Arda Guler Berpeluang Jalani Operasi Akibat Cedera Lutut

Real Madrid akan menjalani proses pemulihan awal untuk cedera lutut yang dijalani Arda Guler, dan berharap sang pemain tidak membutuhkan operasi.
Real Madrid akan menunggu proses pemulihan cedera lutut Arda Guler.
Real Madrid akan menunggu proses pemulihan cedera lutut Arda Guler. / Kevork Djansezian/GettyImages
facebooktwitterreddit

Real Madrid sejauh ini belum melakukan aktivitas yang signifikan di bursa transfer musim panas yang sedang berlangsung. Jude Bellingham menjadi satu-satunya bintang yang direkrut ke Santiago Bernabeu. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu direkrut dengan biaya transfer yang melebihi 100 juta Euro.

Selain itu, Madrid juga mendatangkan kembali Fran Garcia dan Brahim Diaz. Joselu Mato menjadi satu-satunya penyerang tengah yang direkrut sejauh ini. Sementara kebijakan transfer jangka panjang juga kembali dilanjutkan dengan mendatangkan Arda Guler dari Fenerbache – setelah unggul dari persaingan dengan FC Barcelona.


Baca Juga


Nama Arda Guler menjadi salah satu sosok yang muncul di Eropa dalam beberapa bulan terakhir. Potensinya tinggi tetapi belum terlihat seluruhnya. Real Madrid juga belum dapat melihat performanya di dalam lapangan. Menurut laporan dari The Athletic, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu harus absen dalam waktu yang cukup lama akibat cedera lutut.

Pemain berusia 18 tahun itu mendapatkan permasalahan di lutut kanannya. Arda Guler akan mendapatkan injeksi platelet plasma di otot lutut yang mengalami permasalahan. Apabila metode pemulihan itu tidak efektif, pemain asal Turki itu akan memerlukan proses operasi.

Sebelumnya, Arda Guler akan menjalani beberapa sesi latihan untuk menilai proses pemulihannya. Guler akan meninggalkan skuad senior Real Madrid yang tengah menjalani tur pramusim di Amerika Serikat, dan kemudian akan menjalani proses pemulihan awal di Spanyol.

Arda Guler didatangkan dengan nilai transfer 20 juta Euro. Terdapat optimisme bahwa bintang muda itu dapat masuk ke skuad senior Carlo Ancelotti secara langsung dalam musim pertamanya di Stamford Bridge. Tetapi debut sang pemain akan membutuhkan waktu yang lebih lama sebelum menjadi kenyataan.