Berita Terkini dan Bursa Transfer: Gerrard, Christensen, De Gea, Alaba, dan Ibrahimovic

Steven Gerrard
Steven Gerrard / BSR Agency/Getty Images
facebooktwitterreddit

Performa Liverpool menurun, Steven Gerrard dirumorkan bakal gantikan Jurgen Klopp, Chelseasegera buka negosiasi soal kontrak baru Andreas Christensen, Manchester United pasang harga 50 juta poundsterling untuk David de Gea.

David Alaba tak ingin terburu-buru perpanjang kontrak dengan Bayern Munchen, sementara Zlatan Ibrahimovic ingin tetap bertahan di San Siro. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.


10. Inter Mengincar Adolfo Gaich dari CSKA Moscow

Adolfo Julian Gaich
Adolfo Gaich / Gabriele Maltinti/Getty Images

Inter Milan memang menempati posisi teratas klasemen sementara Serie A, namun hal tersebut tak lantas membuat mereka tak memiliki rencana untuk menambah kekuatan skuad.

Menurut laporan Goal, Nerazzuri tertarik untuk mendatangkan Adolfo Gaich, saat ini pemain berposisi penyerang tengah itu tengah menjalani masa peminjaman bersama Benevento.


9. Matthijs De Ligt dan Giorgio Chiellini Kembali Berlatih dengan Skuad Juventus

Cedera menjadi salah satu permasalahan yang juga dihadapi oleh Juventus di musim 2020/21, dua nama yang sudah cukup lama absen adalah bek tengah mereka, Matthijs de Ligt dan Giorgio Chiellini.

Namun sepertinya kini para penggemar bisa bernapas lega, pasalnya menurut laporan Football Italia, De Ligt dan Chiellini sudah kembali berlatih,

Hal tersebut membuat keduanya berpotensi ambil bagian di pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra FC Porto, Rabu (10/3) dini hari WIB.


8. Barcelona Ganggu Real Madrid Terkait Transfer David Alaba

Kabar terkait masa depan David Alaba bersama Bayern Munchen menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui, dia memang sudah dipastikan bakal hengkang di akhir musim 2020/21.

Jika sebelumnya sang pemain diklaim sudah sepakat untuk bergabung dengan Real Madrid, kini menurut laporan AS, Barcelona sukses menyalip dan bahkan sudah membuka pembicaraan dengan agen sang pemain.


7. Zlatan Ibrahimovic Ingin Bertahan di AC Milan

Spekulasi terkait masa depan Zlatan Ibrahimovic menjadi salah satu hal yang juga cukup menyita perhatia dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui kontraknya di Milan memang akan usai di akhir musim 2020/21.

Kini para penggemar Rossoneri sepertinya bisa sedikit bernapas lega, pasalnya menurut laporan Goal, Ibra masih ingin bertahan di San Siro dan segera menandatangani kontrak baru.


6. Kingsley Coman Tak Ingin Buru-buru Perpanjang Kontrak dengan Bayern Munchen

Kingsley Coman menjadi salah satu pemain penting dalam skuad Bayern Munchen, kini di musim 2020/21 dirinya sudah tampil dalam 27 pertandingan dengan koleksi enam gol dan 13 assist.

Tak ingin kehilangan salah satu pemain terbaik, Bayern dikabarkan sudah mulai menawarkan kontrak anyar, namun menurut laporan Goal, pemain asal Prancis itu masih belum ingin menambah masa baktinya di Allianz Arena.


5. Chelsea Mulai Negosiasi Kontrak Baru untuk Andreas Christensen

Kedatangan Thomas Tuchel bukan hanya membuat Chelsea kembali menampilkan performa terbaik dan kini menempati posisi empat klasemen sementara, beberapa pemain yang sebelumnya lebih sering menempati bangku cadangan sukses mengunci satu tempat di starting XI.

Salah satu nama yang kini jadi andalan adalah Andreas Christensen, pemain asal Denmark tersebut tampil solid dl lini pertahanan dan membantu Edouard Mendy hanya kebobolan dua gol.

Puas dengan performa sang pemain, kini menurut laporan Goal, The Blues akan segera membuka negosiasi soal kontrak baru, sebagai tambahan, kontrak Christensen di London akan usai di tahun 2023.


4. Teco Berharap Stefano Lilipaly Bertahan di Bali United

Kabar terkait masa depan salah satu bintang timnas Indonesia, Stefano Lilipaly menjadi hal yang cukup menyita perhatian gelang bergulirnya Piala Menpora 2021, kontraknya yang habis bersama Bali United membuat pemain berusia 30 tahun itu terus dikabarkan hengkang.

Situasi ini pun membuat pelatih Serdadu Tridatu, Stefano Cuggura atau yang akrab disapa Teco buka suara, seperti dilaporkan Detik Sport, pria asal Brasil itu berharap jika anak asuhnya tersebut tetap bertahan.

Walau demikian, Teco juga tak menampik isu bahwa saat ini Lilipaly tengah melakukan negosiasi dengan manajemen klub untuk segera menentukan masa depannya.


3. Steven Gerrard Diisukan Bakal Gantikan Klopp di Liverpool

Inkonsistensi yang dialami Liverpool membuat posisi Jurgen Klopp sebagai pelatih mulai diisukan tak aman, terlebih saat ini The Reds menempati posisi delapan klasemen sementara dan baru saja menelan enam kekalahan beruntun di kandang.

Beredar kabar jika Steven Gerrard akan menjadi suksesor, namun menurut laporan Mirror, pihak Rangers atau klub yang saat ini tengah ditangani Gerrard takkan mengizinkan sang pelatih hengkang ke Anfield.


2. MU Dikabarkan Pasang Harga 50 Juta Poundsterling untuk David De Gea

Kabar terkait masa depan kiper Man United, David de Gea menjadi salah satu hal yang banyak dibahas dalam beberapa pekan terakhir, seperti diketahui dia memang jadi incaran utama PSG.

Menurut laporan Goal, MU memasang harga senilai 50 juta poundsterling untuk kiper asal Spanyol itu.


1. Manchester City Mundur dari Perburuan Kylian Mbappe

Kylian Mbappe diprediksi akan menjadi pemain yang diperebutkan banyak klub papan atas di musim panas 2021, bukan hanya Real Madrid, bintang PSG itu juga diklaim masuk dalam rencana belanja Manchester City.

Kini menurut laporan terbaru dari The Athletic, The Citizens sudah memutuskan mundur karena menilai gaji Mbappe terlalu tinggi.

Sebafai alternatif, Pep Guardiola dikabarkan meminta pihak klub mendatangkan Erling Haaland atau Romelu Lukaku.