Berita Terkini dan Bursa Transfer: Pogba, Sterling, Calvert-Lewin, Declan Rice, dan Frenkie De Jong
Oleh Amanda Amelia

Belum ada perkembangan soal kepindahan Paul Pogba ke Paris Saint-Germain, Raheem Sterling tunda pembicaraan kontrak baru dengan Manchester City, Newcastle United tertarik datangkan Dominic Calvert-Lewin.
Declan Rice tolak tawaran kontrak baru dari West Ham, sementara Barcelona akan lepas Frenkie de Jong di angka 80 juta euro. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.
10. Barcelona Lupakan Rencana Gaet Fabian Ruiz
Spekulasi soal masa depan Fabian Ruiz menjadi salah satu hal yang cukup banyak dibahas dalam beberapa bulan terakhir, seperti diketahui dia memahg terus dikaitkan dengan pintu keluar Napoli usai masuk dalam rencana belanja Barcelona.
Namun menurut laporan Goal, Barca tak lagi tertarik mendatangkan pemain berpaspor Spanyol itu ke Camp Nou.
9. Newcastle United Tertarik Datangkan Dominic Calvert-Lewin
Exclusive: Newcastle United to bid for Everton striker Dominic Calvert-Lewin this summer @LukeEdwardsTele #NUFC https://t.co/jE6PjxAtxi
— Telegraph Football (@TeleFootball) May 12, 2022
Kabar soal masa depan Dominic Calvert-Lewin juga menjadi salah satu hal cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, tidak menjadi pilihan utama Frank Lampard membuat dia terus dikaitkan dengan pintu keluar Everton.
Menurut laporan Telegraph, striker asal Inggris tersebut masuk dalam rencana belanja Newcastle United. The Magpies juga dikabarkan bakal segera mengajukan tawaran resmi.
8. West Ham Dikabarkan Ingin Kembali Merekrut Jesse Lingard
Minimnya kesempatan bermain yang didapat Jesse Lingard membuat dia terus dikaitkan dengan pintu keluar Manchester United, terlebih kontraknya akan selesai di akhir musim 2021/22.
Menurut laporan Goal, West Ham berencana kembali mendatangkan sang pemain, sebelumnya Lingard memang sempat menjalani masa peminjaman di London Stadium.
7. Chelsea Diklaim Ingin Merekrut Sergino Dest
Sergino Dest memang masih terikat kontrak jangka panjang dengan Barcelona, namun hal tersebut tak lantas membuat dia sepi dari rumor transfer.
Menurut laporan ESPN, Chelsea berencana mendatangkan bek asal Amerik Serikat tersebut di musim panas 2022 mendatang.
6. Barcelona Diklaim Masih Mengincar Bernardo Silva
Bernardo Silva is still thinking of changing scene and leaving England. Barcelona tested the option of signing the #ManCity midfielder last year, and the player 'saw it with good eyes' as he would be delighted to play in La Liga.
— City Xtra (@City_Xtra) May 6, 2022
[@martinezferran/@mundodeportivo] https://t.co/HUjV5WXwAR
Barcelona menjadi klub yang mulai bergerak cepat dalam menambah kekuatan skuadnya, salah satu sektor yang menjadi perhatian Xavi adalah lini tengah.
Menurut laporan Mundo Deportivo, Bernardo Silva masih ada di dalam daftar belanja, sang pemain pun dikabarkan sama sekali tak menutup peluang untuk melanjutkan karier di La Liga.
5. Belum Ada Perkembangan Soal Kepindahan Pogba ke PSG
? Info RMC Sport : bien que le PSG soit une des cibles de Pogba, le club de la capitale n'est pas encore en mesure d'avancer ses pions sur le dossier. Des décisions sur la politique sportive doivent d'abord être prises.https://t.co/6pDjdIOlHq
— RMC Sport (@RMCsport) May 11, 2022
Tiada habisnya membahas masa depan Paul Pogba, kontraknya yang akan selesai di akhir musim 2021/22 membuat dirinya jadi buruan sejumlah klub papan atas.
PSG sempat diunggulkan dan diklaim memimpin perburuan Pogba, namun dilansir RMC Sport, sampai saat ini belum ada perkembangan berarti soal rumor transfer Pogba ke Parc des Princes.
Sebagai tambahan, dia juga masuk dalam rencana belanja Real Madrid dan Juventus.
4. Declan Rice Tolak Tawaran Kontrak Baru dan Kenaikan Gaji dari West Ham
West Ham and Declan Rice in transfer stand-off after mega-money eight-year contract offer turned down
— Mirror Football (@MirrorFootball) May 12, 2022
✍️|@MirrorDarrenhttps://t.co/tBWfhKevkQ pic.twitter.com/81Tn3WN4XV
Kabar soal masa depan Declan Rice menjadi salah satu hal yang juga banyak dibahas dalam beberapa bulan terakhir, seperti diketahui dia memang masuk dalam rencana belanja Chelsea.
Tak mau kehilangan sang kapten, West Ham dikabarkan sudah menawari Rice kontrak selama delapan musim plus kenaikan gaji menjadi 200 ribu pound per pekan.
Namun menurut laporan Mirror, Rice akan menolak tawaran tersebut dan akan berusaha keras untuk hengkang di musim panas 2022 demi bisa bergabung dengan klub yang berpartisipasi di Liga Champions.
3. Raheem Sterling Tunda Pembahasan Kontrak Baru dengan Man City
? Raheem Sterling will discuss future after England camp in June. New deal possible but only if central to Man City plans. If 27yo goes he expects to join 1 of Europe’s most decorated clubs - Tottenham & Arsenal not currently in frame @TheAthleticUK #MCFC https://t.co/sPyoYmlkJz
— David Ornstein (@David_Ornstein) May 12, 2022
Kabar soal masa depan Raheem Sterling menjadi hal yang juga banyak dibahas dalam beberapa bulan terakhir, sering menempati bangku cadangan membuat dia mulai dikaitkan dengan pintu keluar Manchester City.
Menurut laporan The Athletic, Sterling akan menunda pembahasan kontrak barunya dan baru akan melakukan negosiasi setelah pemusatan latihan dengan timnas Inggris selesai di bulan Juni.
Sang pemain memang belum menutup kemungkinan untuk bertahan, namun dirinya ingin jaminan bahwa dia akan terus menjadi pemain sentral dalam skuad Man City.
2. Bahas Rencana Transfer, Erik Ten Hag Lakukan Pertemuan dengan Man United
Erik ten Hag trying to get a head start with the Man United job. Dutch title clinched last night and today holding a recruitment meeting with United representatives in Amsterdam. Potential ins and outs being discussed.
— Rob Dawson (@RobDawsonESPN) May 12, 2022
Erik ten Hag sudah resmi ditunjuk sebagai pelatih anyar Man United, pria asal Belanda itu pun nampaknya sudah mulai bersiap untuk menjalani tugas anyar.
Menurut laporan ESPN, Ten Hag sudah bertemu pihak klub di Amsterdam dan membahas soal rencana transfer klub, entah itu mendatangkan atau melepas pemain.
1. Barcelona Siap Lepas Frenkie de Jong di Angka 80 Juta Euro
Frenkie de Jong situation. There has been contact with Manchester United, yes - but sources say there's no full/close agreement with Barcelona, as of today. ?? #MUFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) May 12, 2022
Barça financial situation could affect Frenkie's future - his priority is UCL football. Erik Ten Hag will push. pic.twitter.com/2eJHJ2XWGM
Frenkie de Jong memang masih terikat kontrak jangka panjang di Camp Nou, namun hal tersebut tak lantas membuatnya takkan hengkang dari Barcelona.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa Man United berencana mendatangkannya dan bakal segera merampungkan kepindahannya ke Old Trafford.
Bak gayung bersambut, menurut laporan Fabrizio Romano, kondisi finansial Barcelona juga bisa membuat mereka melepas sang pemain. Sejauh ini klub disebut bakal melepas di angka 80 juta euro.