Berita Terkini dan Bursa Transfer: Salah, Ramos, Messi, David Luiz, dan Lewandowski
Oleh Amanda Amelia

Mohamed Salah dikabarkan bakal absen bela Mesir di Olimpiade 2020, Sergio Ramos diklaim sudah memberitahu rekan-rekannya di Real Madrid bahwa dirinya akan bergabung ke PSG, Barcelona segera berikan kontrak baru pada Lionel Messi.
PSG diklaim ingin memulangkan David Luiz, sementara Robert Lewandowski masuk dalam rencana belanja Chelsea. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.
10. Scott Parker Segera Tangani Bournemouth
Scott Parker and Fulham are in the process of finalising the mutual termination of his contract.
— Sky Sports News (@SkySportsNews) June 21, 2021
It is thought he has already put together his backroom team ahead of taking his next job, which is expected to be at Bournemouth when Jonathan Woodgate's contract officially expires.
Scott Parker memang gagal membuat Fulham terhindar dari degradasi, namun hal tersebut tak lantas membuat dia sepi dari buruan klub rival.
Di musim 2021/22 mendatang, Parker nampaknya akan bekerja sama dengan klub baru, dilansir Sky Sports, pelatih asal Inggris itu akan segera menukangi Bournemouth.
9. AC Milan Pantau Situasi Rafinha di Paris Saint-Germain
AC Milan sudah mulai menunjukkan pergerakannya di musim panas 2021, sejauh ini mereka berhasil mengamankan tanda tangan Mike Maignan dan mengaktifkan opsi pembelian Fikayo Tomori.
Belum puas, kini dilansir Goal, Milan juga dikabarkan sudah mempertimbangkan untuk merekrut Rafinha dari PSG.
8. AS Roma Segera Rampungkan Transfer Granit Xhaka dan Rui Patricio
Roma are working to complete both Rui Patricio and Granit Xhaka deals in the next days. ?? #ASRoma @SkySport
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 23, 2021
José Sá will be new Wolves goalkeeper joining from Olympiacos if Rui Patricio leaves the club.
Xhaka is pushing to join Roma - #AFC working to complete the agreement.
Usai menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih anyar, AS Roma langsung bergerak di musim panas 2021, sejumlah pemain pun masuk dalam rencana belanja.
Menurut laporan Fabrizio Romano, I Giallorossi akan segera merampungkan transfer Granit Xhaka dari Arsenal serta Rui Patricio dari Wolves.
7. Norwich City Ingin Pinjam Billy Gilmour dari Chelsea
NEWS | Norwich City hopeful of signing Chelsea and #SCO midfielder Billy Gilmour on loan, though they face competition from other Premier League sides #NCFC https://t.co/dMo8HHfaVT
— The Athletic UK (@TheAthleticUK) June 22, 2021
Chelsea menjadi salah satu klub yang kerap meminjamkan pemain mudanya di setiap musim, kini jelang musim 2021/22, beberapa nama juga dikabarkan bakal dilepas dengan status pinjaman untuk mendapatkan jam terbang lebih.
Menurut laporan The Athletic, klub yang baru saja sukses promosi ke Liga Inggris, Norwich City ingin meminjam Billy Gilmour.
6. David Luiz Berpeluang Kembali ke PSG
PSG 'tipped to offer free agent David Luiz a SHOCK return to the French capital' https://t.co/tdTdFgI15W
— MailOnline Sport (@MailSport) June 23, 2021
David Luiz memang sudah dipastikan bakal hengkang dari Arsenal, walau sudah berusia 34 tahun, bek asal Brasil tersebut sama sekali tak sepi peminat.
Menurut laporan Daily Mail, Paris Saint-Germain dikabarkan tertarik untuk kembali merekrut Luiz.
5. Arsenal Berencana Pinjamkan William Saliba
William Saliba a une longue liste de prétendantshttps://t.co/NIsqmpI5la
— Foot Mercato (@footmercato) June 23, 2021
Kesulitan bersaing di skuad utama Arsenal membuat William Saliba akhirnya memilih untuk menjalani masa peminjaman di Nice, sayang walau masa peminjamannya sudah berakhir, peluang pemain berposisi bek tengah itu untuk mengamankan satu tempat di starting XI The Gunners kian tipis.
Menurut laporan Goal, Arsenal masih akan kembali meminjamkannya di musim 2021/22, sejauh ini Newcastle United dikabarkan berminat mendatangkan Saliba.
4. Sergio Ramos Kian Dekat Bergabung dengan PSG
? ÚLTIMA HORA | Informa @tjcope
— Tiempo de Juego (@tjcope) June 22, 2021
?⚪️ @SergioRamos le ha comunicado a varios jugadores del @realmadrid que se marchará al @PSG_inside ??https://t.co/S7bOG6gQIi
Usai memutuskan untuk hengkang dari Real Madrid, publik tentu merasa penasaran soal klub mana yang akan dibela Sergio Ramos mulai musim 2021/22 mendatang.
Sempat dikaitkan dengan Manchester United dan Manchester City, kini menurut laporan COPE, Ramos dikabarkan bakal melanjutkan kariernya dengan PSG.
Bahkan pemain asal Spanyol itu sudah memberitahu rekan-rekan setimnya di Real Madrid soal rencana kepindahannya ke Parc des Princes.
3. Mohamed Salah Absen Bela Mesir di Olimpiade 2020
Mohamed Salah and Ibrahima Konate will play a full part in pre-season for #LFC this summer with their participation in the Olympics set to be blocked.https://t.co/L8ikCT4Sa8
— David Lynch (@dmlynch) June 23, 2021
Gelaran Olimpiade 2020 yang sempat tertunda selama satu tahun akibat pandemi COVID-19 akhirnya bakal dilaksanakan di Jepang pada 23 Juli sampai 8 Agustus 2021.
Cabang olahraga sepakbola memang mengizinkan setiap negara membawa salah satu pemain seniornya, timnas Mesir pun berencana membawa Mohamed Salah.
Sayang, dia nampaknya takkan bisa ambil bagian, pasalnya menurut laporan This is Anfield, Liverpool tidak mengizinkan Salah untuk mengikuti Olimpiade karena ingin sang pemain fokus mempersiapkan diri di pramusim.
2. Chelsea Mengincar Robert Lewandowski dari Bayern Munchen
Robert Lewandowski will become Chelsea’s No.1 target should a move for Erling Haaland not materialise this summer.
— Simon Phillips (@siphillipssport) June 23, 2021
- @BILD_Sport via @Chelsea_HQ pic.twitter.com/SZm44LZ003
Berbeda dengan klub-klub papan atas lainnya, Chelsea masih belum melakukan pergerakan berarti di musim panas 2021, namun hal tersebut tak lantas membuat pihak klub tinggal diam.
Sektor penyerang menjadi perhatian Thomas Tuchel, kini menurut laporan Bild, The Blues dikabarkan juga mengincar Robert Lewandowski dari Bayern Munchen.
1. Barcelona Segera Perpanjang Kontrak Lionel Messi
Barcelona consider Leo Messi’s new contract until June 2023 “just a matter of time”. Last clauses to be approved then it will be done and completed. Updates soon. ????
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 22, 2021
Announcement not scheduled yet - but Barça feeling is ‘Leo extending and staying’. #Messi #FCB https://t.co/Tk8wlHJ9hA
Spekulasi soal masa depan Lionel Messi di Barcelona menjadi salah satu hal yang terus dibahas dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui kontraknya memang akan selesai pada 30 Juni.
Namun kini para penggemar Barca bisa bernapas lega, pasalnya menurut laporan Fabrizio Romano, La Pulga akan segera menandatangani kontrak anyar sampai tahun 2023 dan pengumuman soal hal ini hanya tinggal menunggu waktu.