Berita Terkini dan Bursa Transfer: Zouma, Griezmann, Declan Rice, Alisson, dan Ronaldo
Oleh Amanda Amelia
Chelsea dikabarkan bakal segera perpanjang kontrak Kurt Zouma, Antoine Griezmann disarankan untuk segera hengkang dari Barcelona, sebelum merekrut Declan Rice, Frank Lampard akan terlebih dulu lepas dua pemain.
Alisson Becker miliki rencana untuk hengkang dari Liverpool, sementara Manchester United diklaim ingin kembali merekrut Cristiano Ronaldo. Berikut adalah berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.
10. Jerome Boateng Diperebutkan Chelsea, Tottenham, dan Arsenal
Spekulasi terkait masa depan Jerome Boateng menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, tidak ada tawaran kontrak baru membuat pemain berposisi bek tengah itu mulai dikaitkan dengan pintu keluar Allianz Arena.
Kabar terakhir menyebutkan jika Bayern sudah dipastikan tidak akan menambah masa bakti sang pemain, hal tersebut berarti dia bisa didapat secara gratis di akhir musim.
Menurut laporan Bild, tiga klub Liga Inggris, yakni Arsenal, Chelsea, dan Tottenham Hotspur siap memperebutkan tanda tangannya.
9. Arsenal Harus Siapkan 50 Juta Euro untuk Ibrahima Konate
Arsenal menjadi klub yang tidak terlalu aktif menambah kekuatan skuadnya di musim panas 2020, hal tersebut membuat mereka sudah berencana untuk berbelanja.
Salah satu pemain yang masuk dalam incaran adalah Ibrahima Konate yang saat ini tengah membela RB Leipzig.
Menurut laporan Goal, The Gunners harus mengeluarkan dana paling tidak sebesar 50 juta euro.
8. Tottenham Segera Perpanjang Kontrak dan Naikkan Gaji Son Heung Min
Son Heung Min masih menjadi salah satu pemain Tottenham Hotspur, kini di musim 2020/21, dirinya sudah mengoleksi 10 gol dari 13 pertandingan.
Tidak ingin kehilangan pemain terbaiknya, menurut laporan Guardian, Spurs akan segera menambah masa bakti sang pemain dan menaikkan gajinya menjadi 200 ribu poundsterling per pekan.
7. MU Ganggu Usaha Bayern Munchen Rekrut Dayot Upamecano
Kabar terkait masa depan salah satu bek tangguh RB Leipzig, Dayot Upamecano menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian, kabar terakhir menyebutkan bahwa dia masuk dalam rencana transfer Bayern usai mereka takkan memperpanjang kontrak Jerome Boateng.
Sayang, Bayern tidak berjuang sendiri, menurut laporan Manchester Evening News, Manchester United juga masih berminat untuk mendatangkan Upamecano.
6. Chelsea Akan Lepas Dua Pemain Sebelum Rekrut Declan Rice
Chelsea menjadi klub yang paling aktif di sepanjang musim panas 2020, mereka menghabiskan dana yang diprediksi mencapai 200 juta poundsterling untuk mendatangkan tujuh pemain anyar.
Belum puas, The Blues dikabarkan masih mengincar Declan Rice, menurut laporan Goal, klub asal London tersebut akan terlebih dulu melepas paling tidak dua pemain.
Dua nama yang diyakini bakal segera angkat kaki dari Stamford Bridge adalah Marcos Alonso dan Emerson Palmieri.
5. Chelsea Segera Buka Negosiasi Soal Kontrak Kurt Zouma
Kurt Zouma benar-benar membuktikan kualitasnya di musim 2020/21, kini dia menjadi sosok tangguh di jantung pertahanan dan tak tergantikan di starting XI Chelsea.
Puas dengan kinerja sang pemain, menurut laporan jurnalis ternama Italia, Fabrizio Romano, The Blues akan segera membuka negosiasi soal kontrak baru untuk pemain asal Prancis tersebut.
Sebagai tambahan, pemain yang sempat dipinjamkan ke Everton itu masih terikat kontrak sampai tahun 2023.
4. Antoine Griezmann Disarankan untuk Meninggalkan Barcelona
Kabar terkait masa depan Antoine Griezmann bersama Barcelona menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian, pemain asal Prancis tersebut dinilai masih belum bisa menampilkan performa maksimal.
Situasi yang dialami pemain berposisi penyerang itu tentu mengundang komentar dari berbagai pihak, termasuk di antaranya mantan pemain Les Bleus, Bixente Lizarazu.
Seperti dilansir Football Espana, pria berusia 50 tahun itu memberikan saran agar Griezmann segera angkat kaki dari Camp Nou.
3. Ditaksir Liverpool, James Tarkowski Tolak Perpanjang Kontrak di Burnley
Cedera menjadi permasalahan utama yang dihadapi Liverpool di musim 2020/21, seperti diketahui, mereka tengah mengalami krisis bek usai Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Fabinho, dan terakhir Joe Gomez dibekap cedera.
Hal tersebut membuat mereka dikaitkan dengan beberapa pemain, kabar terakhir menyebutkan bahwa The Reds mengincar James Tarkowski yang tengah membela Burnley.
Bak gayung bersambut, kini seperti dilaporkan Goal, pemain asal Inggris itu dikabarkan sudah menolak kontrak baru demi bisa segera hengkang ke Anfield.
2. Manchester United Diklaim Ingin Kembali Merekrut Cristiano Ronaldo
Spekulasi soal masa depan Cristiano Ronaldo kembali menyita perhatian dalam beberapa hari terakhir, seperti diketahui memang sempat beredar kabar bahwa Juventus berencana melepas sang pemain di musim panas 2021.
Menurut laporan ESPN, Manchester United berencana untuk memulangkannya ke Old Trafford dan Ronaldo juga tengah mempertimbangkan tawaran tersebut.
Bukan hanya itu, Juve juga diklaim akan mempertimbangkan tawaran yang diberikan MU jika CR7 memintanya.
1. Alisson Becker Miliki Rencana Hengkang dari Liverpool
Sejak memutuskan untuk bergabung dengan Liverpool di musim panas 2018 silam, Alisson Becker memang langsung menjadi sosok penting di bawah mistar gawang, dia juga sukses mempersembahkan dua gelar berbeda, yakni Liga Champions dan Liga Inggris.
Walau posisinya tak tergantikan, hal tersebut tak lantas membuat kiper asal Brasil tersebut akan terus bertahan di Anfield.
Seperti dilansir Goal, Alisson mengakui bahwa dirinya memang memiliki rencana untuk hengkang dari Liverpool dan kembali berkarier di Brasil, namun masih belum bisa memastikan kapan hal tersebut akan terjadi.