Berita Terkini dan Bursa Transfer: Abramovich, Maguire, Haaland, Joe Gomez, dan Bernardo Silva

Roman Abramovich dan kedua anaknya
Roman Abramovich dan kedua anaknya / Marc Atkins/GettyImages
facebooktwitterreddit

Roman Abramovich tak terburu-buru menjual Chelsea dan ingin menemukan pembeli yang tepat, karier Harry Maguire di Man United dikabarkan bakal segera berakhir, Barcelona sudah menyiapkan tawaran fantastis untuk Erling Haaland.

Jurgen Klopp tepis rumor hengkang Joe Gomez, sementara Bernardo Silva akui sempat ingin hengkang dari Manchester City. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.


10. Atletico Madrid Tertarik Rekrut Matty Cash dari Aston Villa

Matty Cash
Matty Cash / Eddie Keogh/GettyImages

Inkonsistensi menjadi permasalahan utama Atletico Madrid di musim 2021/22, berstatus sebagai juara bertahan, mereka saat ini masih tertahan di posisi lima klasemen sementara La Liga.

Hal tersebut membuat manajemen klub langsung menyusun rencana untuk mendatangkan pemain baru di musim panas mendatang.

Menurut laporan Football Espana, Atleti tertarik mendatangkan Matty Cash yang saat ini tengah membela Aston Villa.


9. Real Madrid Dipastikan Tanpa Toni Kroos Saat Bertemu PSG

Real Madrid akan melakoni laga penting saat bertemu Paris Saint-Germain di leg kedua Liga Champions, Kamis (10/3) dinihari WIB, sayang mereka menerima kabar kurang baik jelang pertandingan tersebut.

Menurut laporan COPE, Toni Kroos mengalami cedera dan dipastikan akan absen.

Sebagai tambahan, Los Blancos menelan kekalahan 1-0 di leg pertama melalui gol yang dicetak Kylian Mbappe.


8. Sven Botman Diklaim Sudah Setuju Gabung AC Milan

Spekulasi terkait masa depan Sven Botman menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di bursa transfer Januari lalu, seperti diketahui, dia memang jadi target utama Newcastle United.

Batal bergabung, kini menurut laporan Goal, bek asal Belanda tersebut akan hengkang ke AC Milan dan diklaim sudah menemukan kesepakatan untuk melanjutkan kariernya di San Siro.


7. Everton Bersiap Lepas Dominic Calvert-Lewin dan Richarlison

Inkonsistensi juga masih menjadi permasalahan utama yang dihadapi Everton musim ini, skuad asuhan Frank Lampard masih tertahan di posisi 17 klasemen sementara atau hanya satu tingkat di bawah zona degradasi.

Hal tersebut membuat pihak klub dikabarkan berpotensi melepas beberapa pemain andalan, menurut laporan Telegraph, dua nama yang berpeluang dilepas adalah Richarlison dan Dominic Calvert-Lewin.


6. Bernardo Silva Akui Pernah Ingin Hengkang dari Manchester City

Spekulasi terkait masa depan Bernardo Silva menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, sempat beredar kabar bahwa dirinya ingin mengadu nasib di Spanyol dan bergabung dengan Real Madrid.

Kini seperti dilaporkan Fabrizio Romano, Bernardo mengakui bahwa dirinya sempat merasa tidak bahagia dan berencana hengkang dari Manchester City, namun merasa lega karena akhirnya tetap memilih bertahan.

Kini di musim 2021/22, pemain berpaspor Portugal tersebut sudah tampil dalam 35 laga dengan torehan 10 gol.


5. Klopp Tepis Rumor Liverpool Bakal Lepas Joe Gomez di Musim Panas 2022

Joe Gomez
Joe Gomez / James Williamson - AMA/GettyImages

Minimnya kesempatan bermain yang didapat Joe Gomez membuat dirinya terus dikaitkan dengan pintu keluar Liverpool, terlebih musim ini bek asal Inggris itu lama absen karena dibekap cedera.

Namun kini para suporter The Reds sepertinya bisa bernapas lega, pasalnya seperti dilansir Goal, Jurgen Klopp langsung membantah rumor tersebut dan menegaskan bahwa Joe Gomez adalah bagian penting dari skuad.


4. Masa Depan Harry Maguire di Old Trafford Mengundang Tanda Tanya

Performa Harry Maguire menjadi sorotan tajam di musim 2021/22, serangkaian blunder yang dia lakukan beberapa kali merugikan Manchester United dan membuat timnya gagal mendapatkan poin penuh.

Setelah rekan-rekan setimnya mempertanyakan keputusan Ralf Rangnick yang terus menjadikannya sebagai starter, kini nasib Maguire di Old Trafford juga diambang ketidakpastian.

Menurut laporan Daily Mail, The Red Devils juga tak menutup peluang untuk melepas bek asal Inggris tersebut di bursa transfer musim panas 2022.


3. Barcelona Siapkan Tawaran Fantastis untuk Erling Haaland

Tiada habisnya membahas masa depan Erling Haaland, seperti diketahui, dia menjadi buruan sejumlah klub papan atas Eropa di musim panas 2022 mendatang.

Sempat dikaitkan dengan Real Madrid dan Manchester City, kini sepertinya Barcelona sukses menyalip dan menjadi klub yang berpotensi mengamankan tanda tangan sang pemain.

Menurut laporan Sport, Barca akan segera mengajukan tawaran senilai 157 juta pound atau sekitar 190 juta euro. Tawaran tersebut berupa gaji yang berlaku dalam kontrak berdurasi lima tahun.


2. Soal Kepergian Roman Abramovich, Tuchel Tegaskan Komitmennya Bersama Chelsea

Keputusan Roman Abramovich yang akan menjual Chelsea tentu membuat publik bertanya-tanya soal masa depan sang pelatih, Thomas Tuchel, tak sedikit yang khawatir jika kedatangan pemilik baru akan membuat pria asal Jerman itu angkat kaki dari London.

Namun para suporter Chelsea sepertinya bisa bernapas lega, pasalnya Tuchel menegaskan bahwa dirinya akan tetap bertahan di Stamford Bridge.

"Chelsea bagi saya adalah tempat yang tepat. Saya senang berada di sini. Semoga (kerja sama ini) akan tetap berlangsung. Saya merasa positif, dan berharap semuanya akan berakhir dengan baik," ujar Tuchel seperti dilaporkan Fabrizio Romano.

Bukan hanya memberi sinyal akan tetap melatih Mason Mount dkk, Tuchel juga berharap bahwa Marina Granovskaia dan Petr Cech juga akan mengikuti jejaknya untuk bertahan meski The Blues tak lagi dimiliki Roman Abramovich.


1. Roman Abramovich Tak Ingin Terburu-buru Melepas Chelsea

Invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina membuat beberapa miliarder asal negara penghasil gas terbesar itu menjadi sorotan tajam, tak terkecuali pemilik Chelsea, Roman Abramovich.

Hal tersebut dipicu oleh kedekatan Roman dengan presiden Rusia, Vladimir Putin, beberapa pihak juga mengancam akan membekukan sejumlah aset yang dimiliki pria berusia 55 tahun tersebut.

Abramovich pun sudah mengumumkan keputusannya untuk menjual Chelsea, beberapa pihak pun dikabarkan sudah berminat, kabar terakhir menyebutkan bahwa Konsorsium Whys-Boehly menjadi yang terdepan untuk mengakuisisi klub yang berdiri pada tahun 1905 itu.

Namun seperti dilaporkan Daily Mail, Joe Ravitch, salah satu pihak dari Bank Raine Group LLC yang membantu proses penjualan klub mengungkapkan bahwa Abramovich sama sekali tidak terburu-buru untuk melepas dan ingin memastikan bahwa pemilik baru nantinya akan membuat Chelsea menjadi klub yang lebih baik.