Berita Terkini dan Bursa Transfer: Pogba, Khedira, Sergio Ramos, Sancho, dan Donnarumma
Oleh Amanda Amelia

Paul Pogba berpotensi hengkang dari Manchester United secara gratis, Sami Khedira masuk dalam daftar belanja West Ham, Sergio Ramos bisa lanjutkan karier di Inggris andai memutuskan hengkang dari Real Madrid.
Jadon Sancho berencana hengkang dari Borussia Dortmund di musim panas 2021, AC Milan mulai buka negosiasi soal kontrak anyar Gianluigi Donnarumma. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.
10. Inter Milan Tolak Tawaran Man City untuk Alessandro Bastoni
Kabar soal masa depan salah satu pemain muda Inter, Alessandro Bastoni menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di musim panas 2020, sepert diketahui dia memang masuk dalam rencana belanja Manchester City.
Klub asal Inggris itu bahkan melayangkan tawaran sebesar 50 juta euro, namun kemudian langsung ditolak.
Kini menurut laporan Football Italia, Inter berencana untuk segera menambah masa bakti Bastoni meski kontraknya saat ini baru akan usai pada tahun 2023.
9. Diincar Real Madrid dan Juventus, Camavinga Buka Peluang Hengkang dari Rennes
?? Quand on le voit jouer, on a tendance à l'oublier, mais pas de doute, Camavinga est vraiment jeune.
— RMC Sport (@RMCsport) November 18, 2020
?? "J'ai eu mon permis la semaine dernière, haut la main, je suis un petit pilote (rires). Mais pour l'instant mes parents ne me laissent pas trop conduire tout seul." pic.twitter.com/85kTVxQTy1
Spekulasi terkait masa depan salah satu bek Rennes, Eduardo Camavinga juga cukup menyita perhatian di musim panas 2020, seperti diketahui, dia memang masuk dalam rencana belanja beberapa klub papan atas seperti Real Madrid dan Juventus.
Kini peluang untuk melihat Camavinga mengadu nasib dengan klub lain sepertinya memang terbuka lebar, seperti dilansir Football Italia, pemain berposisi bek tengah itu membuka peluang untuk hengkang di musim panas 2021.
8. Juventus Mengincar Manuel Locatelli dari Sassuolo
Juventus menjadi salah satu klub yang aktif dalam menambah kekuatan skuadnya di musim panas 2020, walau demikian, hal tersebut tak lantas membuat pihak klub puas.
Menurut laporan Football Italia, Juve sudah menjadikan Locatelli sebagai target utama di musim panas 2021.
7. West Ham Ingin Rekrut Sami Khedira
Sami Khedira will be a free agent at the end of the season...
— Goal (@goal) November 19, 2020
He's DESPERATE for a move to the Premier League ? pic.twitter.com/zVXu9En5yG
Tidak masuk dalam skema permainan Andrea Pirlo membuat Sami Khedira terus dikaitkan dengan pintu keluar Juventus, terlebih kontraknya juga akan usai di akhir musim 2020/21.
Terakhir, pemain asal Jerman itu mengungkapkan keinginan untuk mengadu nasib di Inggris.
Bak gayung bersambut, menurut laporan Goal, West Ham United menjadi klub yang berencana untuk mendatangkannya.
6. AC Milan Mulai Negosiasi Soal Kontrak Baru Gianluigi Donnarumma
Kabar soal masa depan kiper andalan AC Milan, Gianluigi Donnarumma sudah menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui, kontraknya memang akan usai di akhir musim 2020/21.
Kini para penggemar Rossoneri bisa sedikit bernapas lega, menurut laporan Football Italia, Milan sudah mulai membuka negosiasi soal kontrak baru dan berencana memberikan kontrak selama tiga hingga empat musim.
5. Sebelum Hengkang ke Liverpool, Diogo Jota Nyaris Bergabung dengan Arsenal
Diogo Jota bisa dikatakan menjadi salah satu pembelia tersukses Liverpool di musim panas 2020, sejauh ini pemain asal Portugal tersebut sudah mengoleksi tujuh gol dari 11 pertandingan.
Kini sebuah fakta menarik terungkap, menurut laporan Goal, Arsenal sempat berencana mendatangkan Jota di tahun 2016, namun batal karena sang pemain kemudian lebih memilih hengkang ke Atletico Madrid.
4. Enam Klub Liga Inggris Perebutkan Sergio Ramos
Spekulasi terkait masa depan kapten Real Madrid, Sergio Ramos menjadi pembicaraan hangat dalam beberapa waktu terakhir, seperti diketahui sampai saat ini, pemain berposisi bek tengah tersebut memang belum ditawari kontrak baru.
Kontrak Ramos di Bernabeu akan usai di akhir musim 2020/21, hal tersebut membuat dia bisa didapat secara gratis.
Memanfaatkan situasi, kini menurut laporan Goal, enam klub Liga Inggris, termasuk di antaranya Liverpool, Arsenal, Manchester United, dan Chelsea sudah mulai melakukan kontak dengan perwakilan sang pemain.
3. Jadon Sancho Ingin Hengkang dari Borussia Dortmund Pada Musim Panas 2021
Manchester United made 4 bids for Sancho.... https://t.co/yrixBKotIJ
— Jan Aage Fjortoft ?️? ?? (@JanAageFjortoft) November 18, 2020
Tiada habisnya membahas kabar terkait masa depan Jadon Sancho, seperti diketahui dia memang menjadi target utama Manchester United, sayang sampai akhir bursa transfer, pemain asal Inggris itu gagal hengkang.
Walau memutuskan bertahan, hal tersebut tak lantas membuat rumor kepindahan Sancho mereda, menurut laporan Goal, pemain berusia 20 tahun itu berencana untuk hengkang dari Signal Iduna Park di musim panas 2021.
2. Ronald Koeman Kembali Tegaskan Messi Takkan Hengkang dari Barcelona
‘Do you see Leo Messi leaving Barça?’. Ronald Koeman just answered: “No, I don’t see him outside the club and I won't say anymore about this. I won't take any more questions on Leo’s future”. ?? #FCB #Messi
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) November 20, 2020
Bukan hanya Sancho, kabar terkait masa depan Lionel Messi bersama Barcelona juga masih menjadi hal menarik untuk dibahas, terlebih sampai saat ini pembicaraan soal kontrak barunya belum menunjukkan perkembangan signifikan.
Situasi ini tentu membuat publik kembali berspekulasi jika La Pulga bakal hengkang, namun hal tersebut langsung dibantah Ronald Koeman.
Seperti dilaporkan Fabrizio Romano, pelatih asal Belanda tersebut menegaskan bahwa Messi takkan hengkang dan dirinya takkan lagi menjawab pertanyaan semacam ini.
1. Paul Pogba Bisa Hengkang dari Old Trafford Secara Gratis
Paul Pogba is considering allowing his Man Utd contract to run down and leaving on a free transfer at the end of next season, according to the Athletic ? pic.twitter.com/rYKW0EAQ16
— Goal (@goal) November 20, 2020
Spekulasi terkait masa depan bintang Man United, Paul Pogba juga menjadi hal yang menarik untuk dibahas, maklum saja, pemain asal Prancis itu hampir selalu dikabarkan bakal hengkang dalam setiap edisi bursa transfer.
Kini menurut laporan The Athletic, Pogba berpotensi hengkang dari Old Trafford secara cuma-cuma karena sang pemain baru akan angkat kaki pasca kontraknya selesai pada tahun 2022.
Untuk menyaksikan semua video perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.