Berita Transfer: Eden Hazard Pertimbangkan untuk Pensiun
- Eden Hazard berstatus bebas transfer usai sepakat memutus kontrak dengan Real Madrid.
- Pemain asal Belgia itu sebelumnya juga mendapatkan tawaran dari Inter Miami, namun menolak.
Oleh Amanda Amelia
Konsistensi dan ketajaman Eden Hazard bersama Chelsea membuat dirinya jadi buruan utama Real Madrid. Dia akhirnya diboyong di musim panas 2019 usai Los Blancos bersedia mengeluarkan dana yang mencapai 115 juta euro.
Sayang, Hazard gagal tampil optimal dan hanya mengoleksi tujuh gol dan 12assist dari 76 pertandingan. Dia dibekap 14 cedera berbeda dan total absen dalam 78 pertandingan. Hal ini kemudian membuat Real Madrid memutus kontraknya di akhir musim 2022/23.
Berstatus tanpa klub tak membuat Hazard sepi dari buruan klub rival, terakhir, dia mendapatkan tawaran dari Inter Miami, namun menolak.
Kini menurut laporan terbaru dari Goal, Hazard tengah mempertimbangkan untuk gantung sepatu dalam waktu dekat, hal ini disebabkan oleh minimnya tawaran yang dia dapatkan dari klub Eropa.
Baca Juga
- Faktor-faktor Kegagalan Eden Hazard di Real Madrid
- Berita Transfer: Eden Hazard Diincar Inter Miami Setelah Tinggalkan Real Madrid
Sebelum memutuskan hengkang ke Real Madrid, Hazard sukses mempersembahkan enam trofi bergengsi di Chelsea sekaligus mengoleksi 110 gol dan 92 assist dari 352 pertandingan.