Berita Transfer: Goretzka Ingin Bertahan di Bayern Walau Diincar MU dan Liverpool

  • Bayern Munchen telah memberi informasi kepada Leon Goretzka bahwa ia dapat dijual.
  • Manchester United dan Liverpool dikaitkan dengan pemain asal Jerman tersebut.
  • Goretzka saat ini tidak memiliki keinginan untuk hengkang dari Allianz Arena.
Leon Goretzka ingin bertahan di Bayern Munchen walau diincar Manchester United dan Liverpool.
Leon Goretzka ingin bertahan di Bayern Munchen walau diincar Manchester United dan Liverpool. / ANP/GettyImages
facebooktwitterreddit

Leon Goretzka telah menyampaikan niatnya untuk memperjuangkan posisinya di lini tengah Bayern Munchen di tengah spekulasi mengenai masa depannya, berdasarkan informasi yang diperoleh 90min.

Setelah sempat sering dipandang dapat menjadi bagian kunci di lini tengah, Goretzka mendapat kesulitan untuk menjadi pemain inti di Bayern. Goretzka hanya tampil sejak awal dalam 23 laga Bundesliga dalam satu musim sejak datang dari Schalke 04 pada musim panas 2018. Thomas Tuchel juga jarang menggunakannya pada musim 2022/23 lalu.


Baca Juga


Bayern memang ingin memperkuat skuad mereka setelah merasakan kesulitan tinggi sepanjang musim lalu. Gelar juara Bundesliga kelima secara beruntun tidak dapat menutupi kegagalan mereka dalam ajang DFB Pokal dan Liga Champions. Hal itu membuat posisi Thomas Tuchel untuk memperkuat skuadnya semakin kuat.

Die Roten akan segera mendatangkan Kim Min-Jae dari Napoli dengan biaya 50 juta Euro dan masih menjalani negosiasi dengan Tottenham Hotspur untuk Harry Kane. Keadaan ini membuat Goretzka disebut dapat hengkang untuk membuat klub memperoleh pendapatan dari penjualan pemain.

Tetapi sang pemain tidak memiliki keinginan untuk hengkang saat ini. Bayern sebelumnya telah memberi informasi kepada sang pemain bahwa ia dapat dijual, dan informasi itu juga disampaikan kepada berbagai klub di Eropa. Tetapi pemain yang dikaitkan dengan Liverpool dan Manchester United itu masih ingin bertahan.

Keputusan yang diambil oleh Goretzka membuat Liverpool dan MU nampak tidak akan mengajukan tawaran resmi kepada Bayern. Apabila sang pemain mengubah keputusannya, salah satu atau kedua klub itu dapat mengajukan tawaran resmi mereka seiring dengan berjalannya waktu.