Berita Transfer: Inter Batal Incar Lukaku Setelah Juventus Ajukan Tawaran ke Chelsea

  • Inter batalkan rencana untuk mendatangkan Romelu Lukaku dari Chelsea.
  • Proses negosiasi antara Inter dan Chelsea sudah berlangsung dalam waktu yang lama.
  • Lukaku juga diminati Juventus dan klub-klub Liga Arab Saudi.
Inter batalkan niat untuk mendatangkan Romelu Lukaku dari Chelsea setelah sang pemain mendapat tawaran dari Juventus.
Inter batalkan niat untuk mendatangkan Romelu Lukaku dari Chelsea setelah sang pemain mendapat tawaran dari Juventus. / Daniela Porcelli/Eurasia Sport Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Inter telah menyampaikan informasi kepada Chelsea bahwa mereka tidak akan melanjutkan upaya untuk mendatangkan Romelu Lukaku, berdasarkan informasi yang diperoleh 90min.

Kedua klub menjalani proses negosiasi yang berlangsung selama beberapa bulan dengan harapan bahwa Lukaku dapat kembali ke Inter secara permanen. Kesepakatan nyaris dicapai sebelum kemudian batal pada Sabtu (15/7) dini hari WIB.


Baca Juga


Faktor utama yang membuat Inter melanjutkan proses negosiasi adalah keyakinan bahwa Lukaku hanya ingin kembali membela mereka. Pemain asal Belgia itu sudah menolak tawaran dari klub-klub Liga Arab Saudi dan menyatakan niatnya untuk kembali ke San Siro kepada Inter.

Tetapi, manajemen Nerazzurri kini merasa yakin bahwa Lukaku dan perwakilannya telah menjalani proses negosiasi dengan klub lain, termasuk Juventus, terkait peluang untuk bergabung pada bursa transfer musim panas yang sedang berlangsung.

Proses tersebut memang legal dan lumrah terjadi dalam tahap negosiasi, tetapi Inter tetap merasa kecewa karena telah merasa yakin bahwa Lukaku hanya ingin kembali membela skuad asuhan Simone Inzaghi tersebut. Manajemen Inter merasa bahwa informasi itu memang disampaikan secara jujur oleh sang pemain.

Hal itu membuat Inter menyampaikan keputusan untuk membatalkan proses negosiasi dengan Chelsea.

Chelsea kini harus berusaha untuk mencari klub lain yang ingin mendatangkan Lukaku secara permanen. Mantan pemain Manchester United itu tidak ingin didatangkan dalam proses latihan pramusim, dan jadwal awal kembalinya Lukaku telah ditunda selama satu pekan, dengan harapan bahwa proses penjualannya dapat segera diselesaikan.

Manajemen The Blues merasa bahwa hubungan antara Lukaku dan Inter dapat menjadi kunci bagi sang pemain untuk kembali ke San Siro, tetapi peluangnya sangat rendah. Minat dari Juventus masih ada, tetapi Bianconeri disebut hanya dapat mendatangkan Lukaku apabila dapat menjual Dusan Vlahovic sebelum 4 Agustus, sementara Chelsea ingin melepas Lukaku secara permanen pada awal bulan tersebut.