Berita Transfer: Liverpool Tidak Ingin Melepas Luis Diaz ke Liga Arab Saudi
- Liverpool akan mempertahankan Luis Diaz pada bursa transfer musim panas yang sedang berlangsung.
- Pemain asal Kolombia itu mendapat minat dari Al Hilal di Liga Arab Saudi.
Oleh Dananjaya WP
Liverpool menjadi salah satu klub besar Liga Inggris yang mendapat sorotan tinggi pada bursa transfer musim panas yang sedang berlangsung. Klub yang bermarkas di Anfield itu sudah mendatangkan dua pemain baru. Alexis Mac Allister dan Dominik Szoboszlai didatangkan untuk memperkuat lini tengah mereka.
Tetapi skuad asuhan Jurgen Klopp itu juga masih disorot terkait peluang dari Fabinho dan Jordan Henderson untuk hengkang. Saat ini, peluang bagi Fabinho untuk melanjutkan kariernya di Liga Arab Saudi lebih tinggi ketimbang dengan Henderson. Pemain asal Brasil itu mendapat izin untuk tidak mengikuti kamp pelatihan di Jerman, sementara Henderson tetap berpartisipasi.
Baca Juga
- Berita Transfer: Goretzka Ingin Bertahan di Bayern Walau Diincar MU dan Liverpool
- Berita Liverpool: Ryan Gravenberch dan Sofyan Amrabat Diincar untuk Gantikan Fabinho
Salah satu pemain lain yang mendapat minat dari klub Liga Arab Saudi adalah Luis Diaz. Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap itu diminati oleh Al Hilal. Tetapi, laporan dari The Athletic menyatakan bahwa manajemen Liverpool akan menolak tawaran untuk pemain asal Kolombia tersebut.
Al Hilal diklaim dapat mengajukan tawaran senilai 43,3 juta Paun. The Reds tidak memiliki minat untuk melepas salah satu pemain kunci mereka. Pemain berusia 26 tahun itu juga tidak menyatakan niat untuk hengkang dalam waktu dekat. Luis Diaz juga nampak akan menjadi salah satu sosok kunci di lini depan Jurgen Klopp untuk musim yang akan datang, setelah menghabiskan sebagian musim 2022/23 di ruang perawatan akibat cedera.
Mantan pemain Porto itu bahkan mendapatkan nomor punggung 7 – yang sebelumnya pernah digunakan James Milner dan Luis Suarez – untuk musim yang akan datang. Apabila dilepas, Liverpool hanya ingin mendapat tawaran yang dapat memberi mereka keuntungan yang signifikan.
Liverpool mengeluarkan dana 50 juta Paun ketika mendatangkannya dari Porto pada Januari 2021. Saat ini Klopp juga masih dapat memberikan waktu bermain yang tinggi kepada Luis Diaz, mengingat timnya membutuhkan kedalaman skuad yang memadai dalam ajang Liga Inggris dan Liga Europa untuk musim 2023/24 yang akan datang.