Berita Transfer: Man City Siap Ajukan Tawaran Senilai 103 Juta Poundsterling untuk Josko Gvardiol
Oleh Amanda Amelia
Manchester City menjadi salah satu klub yang mampu tampil konsisten di musim 2022/23, hal tersebut terbukti dengan keberhasilan mereka mewujudkan target treble winners atau memenangkan tiga gelar dalam satu musim.
Selain berhasil mempertahankan gelar Liga Inggris, City juga sukses memenangkan Piala FA dan meraih trofi yang sudah lama mereka idam-idamkan, Liga Champions.
Walau tampil bagus, Pep Guardiola sepertinya belum terlalu puas dengan skuad yang dia miliki, sebaliknya, City bahkan sudah mulai menyusun rencana untuk berbelanja di bursa transfer musim panas 2023.
Beberapa pemain pun masuk dalam rencana belanja, termasuk di antaranya bek RB Leipzig, Josko Gvardiol. Menurut laporan terbaru dari GFFN, Man City siap mengajukan tawaran senilai 103 juta pound atau sekitar 120 juta euro.
RB Leipzig sebenarnya masih ingin mempertahankan Gvardiol paling tidak semusim lagi, namun sang pemain sebelumnya dikabarkan sudah lebih dulu menemukan kesepakatan pribadi untuk hengkang ke Man City.
Baca Juga
- Berita Transfer: Manchester City Sepakati Transfer Mateo Kovacic dari Chelsea
- Berita PSG: Achraf Hakimi Masuk Dalam Rencana Belanja Manchester City
Bek berusia 21 tahun itu memang menjadi salah satu pemain kunci RB Leipzig di musim 2022/23, pemain berpaspor Kroasia tersebut sukses tampil dalam 41 pertandingan dan membantu timnya menutup musim di posisi tiga.
Josko Gvardiol tentu bukan satu-satunya pemain yang diincar Pep Guardiola di musim panas 2023, sebelumnya City juga dikabarkan bakal segera mengumumkan perekrutan Mateo Kovacic dari Chelsea.