Berita Transfer: MU Pesimis De Gea Akan Perpanjang Kontrak di Old Trafford
Oleh Amanda Amelia
Spekulasi soal masa depan David de Gea menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, belum adanya kesepakatan soal kontrak baru membuat dirinya mulai dikaitkan dengan pintu keluar Manchester United.
Seperti diketahui, masa bakti De Gea memang akan selesai pada 30 Juni 2023, hal ini membuat dia bisa didapat secara cuma-cuma di bursa transfer musim panas.
Dalam beberapa kesempatan, pelatih MU, Erik ten Hag mengungkapkan keinginannya untuk mempertahankan De Gea, klub juga masih melakukan negosiasi terkait kontrak baru, namun sampai saat ini belum ada kesepakatan di antara kedua belah pihak.
Menurut laporan Goal, kini Man United merasa tak yakin jika De Gea akan menandatangani perpanjangan kontrak dua musim yang mereka tawarkan.
Walau menjadi andalan di bawah mistar gawang, De Gea juga tak lupu dari kritik, terakhir dia dianggap menjadi biang kegagalan MU memenangkan Piala FA usai melakukan blunder yang berujung pada gol Ilkay Gundogan.
Baca Juga
- Berita MU: Erik ten Hag Tak Jamin David De Gea Bakal Terus Jadi Kiper Utama
- Berita MU: De Gea Tolak Tawaran Klub Arab Saudi untuk Bertahan di Old Trafford.
David de Gea menjadi salah satu pemain senior di dalam skuadManchester United,bergabung di musim panas 2011, pemain berpaspor Spanyol itu sudah bermain dalam 544 pertandingan dengan koleksi 190clean sheet.
Patut ditunggu keputusan apa yang akhirnya diambil De Gea soal masa depannya, kabar terakhir juga menyebutkan bahwa kiper berusia 32 tahun itu juga mendapatkan tawaran dari klub asal Arab Saudi.