Berita Transfer: MU Segera Ajukan Tawaran untuk Rasmus Hojlund dan Sofyan Amrabat

  • Manchester United masih mengincar penyerang dan gelandang baru.
  • Sofyan Amrabat dan Rasmus Hojlund menjadi dua pemain utama yang diincar.
  • MU masih perlu menjual beberapa pemain.
Manchester United ingin segera menyelesaikan rekrutmen Rasmus Hojlund dan Sofyan Amrabat.
Manchester United ingin segera menyelesaikan rekrutmen Rasmus Hojlund dan Sofyan Amrabat. / Emilio Andreoli | Matthew Peters/Manchester United | Chris Brunskill/Fantasista
facebooktwitterreddit

Manchester United menjadi salah satu klub besar Liga Inggris yang selalu disorot ketika bursa transfer sedang berlangsung. Klub yang bermarkas di Old Trafford itu dikaitkan dengan berbagai pemain tanpa memedulikan kondisi anggaran mereka. Sejauh ini mereka baru mendatangkan Mason Mount dari Chelsea dan Andre Onana dari Inter.

MU sering disebut hanya memiliki anggaran 120 juta Paun untuk transfer pemain. Sebagian besar anggaran tersebut sudah digunakan untuk pembelian Mount dan Onana. Keinginan untuk merekrut pemain-pemain lain harus diiringi dengan penjualan pemain demi memperoleh dana yang memadai. Walau demikian, Man United tetap dikaitkan dengan Rasmus Hojlund (Atalanta) dan Sofyan Amrabat (Fiorentina).


Baca Juga


Dikutip dari Alfredo Pedulla (SportItalia), Manchester United akan meningkatkan fokus mereka untuk mendatangkan Rasmus Hojlund dan Sofyan Amrabat. Terkait Amrabat, Man United disebut akan mengajukan tawaran senilai 22 juta Euro hingga 25 juta Euro yang dapat meningkat sesuai dengan bonus performa. Nilai tawaran itu mendekati angka 30 juta Euro yang ditetapkan Fiorentina bagi pemain asal Maroko tersebut.

Sementara harga untuk Rasmus Hojlund jauh lebih tinggi. Atalanta memasang harga 60 juta Euro bagi pemain asal Denmark tersebut. Manchester United diklaim akan mengajukan tawaran mendekati angka itu, dengan bonus yang dapat membuatnya memenuhi harga yang ditetapkan manajemen La Dea.

Erik ten Hag – manajer Man United – memang sudah beberapa kali menyatakan niat untuk memperkuat skuadnya. Rasmus Hojlund disebut dapat menjadi solusi jangkja panjang yang ideal di lini depan. Sementara Sofyan Amrabat dapat meningkatkan kualitas dan kedalaman di lini tengah mengingat Fred dan Scott McTominay masuk dalam daftar jual.