Berita Transfer: Presiden Villarreal Bicara Rumor Transfer Samuel Chukwueze ke Real Madrid

Hengkanya Karim Benzema dan Marco Asensio dari Real Madrid, telah menjadikan pihak klub mulai memburu penyerang anyar dan salah satunya adalah pemain Villarreal, Samuel Chukwueze.
Samuel Chukwueze
Samuel Chukwueze / Aitor Alcalde Colomer/GettyImages
facebooktwitterreddit

Semenjak tembus skuad senior Villarreal pada musim 2018/19 lalu, Samuel Chukwueze terus meningkatkan kualitasnya hingga sekarang. Di musim 2022/23 ini saja, pemain berpaspor Nigeria itu sudah menjadi sosok tak tergantikan untuk mengisi lini penyerangan.

Bermain selama 50 pertandingan dalam seluruh kompetisi yang dijalankan Yellow Submarine, dirinya mampu mengoleksi 13 gol dan 11 assist. Performa apik tersebut, nyatanya telah membuat Real Madrid meliriknya.

Baca Juga

Ketertarikan Los Blancos kepada Chukwueze kian meningkat, sepertinya saat pemain berusia 24 tahun itu mampu mencetak dua gol di Santiago Bernabeu, sehingga pihak klub pun diklaim siap mengaktifkan klausul rilisnya senilai 80 juta Euro.

Pihak Villarreal, nampaknya juga sudah mengetahui apabila salah satu pemain andalannya sedang diincar oleh tim ibukota Spanyol. Akan tetapi, Fernando Roig Alfonso selaku presiden klub belum bisa memberikan kabar lebih lanjut lantaran tak ada penawaran resmi yang datang.

Samuel Chukwueze, Alberto Moreno, Alfonso Pedraza
Samuel Chukwueze, Alberto Moreno, Alfonso Pedraza / Gonzalo Arroyo Moreno/GettyImages

"Untuk saat ini, kami tidak memiliki kabar apapun (mengenai minat Real Madrid dengan Chukwueze)," ujar Roig Alfonso dari Football Espana.

Selain mengincar Chukwueze, Carlo Ancelotti yang juga dirumorkan akan mencoba memboyong Roberto Firmino dan Joselu.