Berita Transfer: Teun Koopmeiners kembali Masuk Radar Transfer Liverpool
- Teun Koopmeiners masuk radar Liverpool usai tunjukkan kontribusi positifnya di Atalanta
- Liverpool akan siapkan 45 juta Euro untuk menggaetnya
Oleh Kemas Trimukti
Jurgen Klopp dikabarkan ingin mendesak Liverpool untuk bisa datangkan gelandang anyar di Januari 2024 ini, setelah dirinya menargetkan Teun Koppmeiners dari Atalanta.
Walau Liverpool sedang dalam performa terbaik, Klopp tetap ingin meningkatkan kualitas komposisi skuadnya. Kini, dia sedang fokus ke lini tengah lantaran menilai kekurangan opsi akibat Thiago Alcantara alami cedera panjang.
Menurut laporan yang dilansir dari Goal, The Reds kembali menaruh minat kepada Koppmeiners. Sejak awal musim 2023/24 lalu, Liverpool sejatinya sudah memperlihatkan ketertarikan walaupun tak pernah menemukan kesepakatan.
Keseriusan, nampaknya lebih ditonjolkan lagi oleh Klopp di jendela transfer musim dingin 2024 ini. Karena, pihak klub dikabarkan siap mengeluarkan 45 juta Euro untuk membuka pembicaraan kepada La Dea dalam potensi membawa Koppmeiners ke Anfield Stadium.
Liverpool yang seolah bisa menjaminkan tempat utama, serta bermain ke Liga Champions untuk musim 2024/25, tentu saja menjadi sebuah pertimbangan bagi Koppmeiners dalam melanjutkan karier ke Liga Inggris.