Bernardo Silva Mengusung Misi Balas Dendam vs Real Madrid
Oleh Kemas Trimukti
Singkirkan Bayern Munchen dengan agregat 4-1 di babak perempat final Liga Champions 2022/23, Manchester City secara otomatis berhak lolos ke semifinal untuk yang ketiga kalinya secara beruntun.
Nantinya, The Cityzens akan menjalani laga ulangan seperti musim lalu dengan bertemu juara bertahan, Real Madrid. Kalah dengan cara menyakitkan di 2021/22, skuad asuhan Pep Guardiola tentu saja akan memiliki ambisi besar untuk mengubahnya pada musim ini.
Bahkan, Bernardo Silva pun juga sudah menegaskan bahwa timnya akan berusaha keras untuk mengusung misi balas dendam atas tim ibukota Spanyol tersebut, setelah Man City termotivasi dalam meraih gelar perdananya.
"Kami pasti akan melakukannya (balas dendam). Kami, selalu berusaha untuk itu dan rasa kepercayaan diri kian meningkat," ujar Bernardo Silva dari Daily Mail Football.
"Kami berada pada titik terakhir di musim ini, karena tak boleh menurunkan performa pada fase gugur andai tak ingin tersingkir. Laga melawan Real Madrid akan sulit, namun kami akan bekerja keras untuk membawa pulang gelar juara," tutupnya.
Kekuatan Man City di musim ini, juga terbilang lebih membaik lantaran mereka punya mesin gol baru yaitu Erling Haaland yang bisa menghancurkan tim mana pun.