Bologna vs AC Milan: Jadwal Laga, Info Skuad dan Live Streaming - Serie A 2021/22
Oleh Kemas Trimukti
AC Milan asuhan Stefano Pioli yang ingin kembali menargetkan kemenangan di kompetisi Serie A 2021/22, akan menjalani laga tandang ke markas Bologna pada pekan sembilan, Minggu (24/10) pukul 01:45 WIB.
Sebelum laga dimulai, berikut adalah rangkuman informasi penting terkait laga Bologna melawan Milan yang patut Anda ketahui.
1. Waktu dan Lokasi Pertandingan
Stadion: Renato Dall'Ara.
Hari/Tanggal: Minggu, 24 Oktober 2021.
Waktu: 01:45 WIB.
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan Bologna vs AC Milan bisa dapat Anda saksikan melalui televisi berbayar, beIN Sports 2 atau laman streaming resmi milik, Vidio.
3. Info Skuad: Bologna
Kiper: Lukasz Skorupski, Francesco Bardi, Marco Molla.
Bek: Arthur Theate, Adama Soumaoro, Luis Binks, Gabriel Corbo, Aaron Hickey, Mitchell Dijks, Lorenzo De Silvestri, Ibrahima Mbaye.
Gelandang: Gary Medel, Mattias Svanberg, Nicolas Dominguez, Roberto Soriano.
Penyerang: Nicola Sansone, Gianmarco Cangiano, Riccardo Orsolini, Andreas Skov Olsen, Emmanuel Vignato, Mussa Barrow, Marko Arnautovic, Diego Falcinelli, Federicp Santander, Sydney van Hooijdonk.
Cedera / Diragukan: Kevin Bonifazi, Jerdy Schouten, Kingsley Michael.
4. Info Skuad: AC Milan
Kiper: Andreas Jungdal, Ciprian Tatarusanu.
Bek: Fado Ballo-Toure, Davide Calabria, Matteo Gabbia, Pierre Kalulu, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Fikayo Tomori.
Gelandang: Tiemoue Bakayoko, Ismael Bennacer, Rade Krunic, Alexis Saelemaekers, Sandro Tonali.
Penyerang: Olivier Giroud, Zlatan Ibrahimovic, Rafael Leao, Daniel Maldini.
Cedera / Diragukan: Mike Maignan, Franck Kessie, Theo Hernandez, Alessandro Florenzi, Brahim Diaz, Ante Rebic, Junior Messias, Pietro Pellegri.
5. Sekilas Info
Setelah dikalahkan FC Porto 0-1 di Liga Champions, AC Milan tentu saja ingin segera bangkit dan mencoba mempertahankan tren positifnya, ketika lakoni kompetisi domestik.
Sebagaimana diketahui, Rossoneri sudah mengoleksi empat kemenangan beruntun dalam ajang Serie A 2021/22, sehingga membuat tim asuhan Stefano Pioli untuk perpanjang pencapaian ketika hadapi Bologna.
Meski sedang diterpa badai cedera, Milan tetap difavoritkan bisa dapat tiga poin kontra I Rossoblu, mengingat mereka selalu merasakan kemenangan ketika hadapinya dari lima pertemuan terakhir.
6. Lima Laga Terakhir
Bologna:
Udinese 1-1 Bologna (Serie A)
Bologna 3-0 Lazio (Serie A)
Empoli 4-2 Bologna (Serie A)
Bologna 2-2 Genoa (Serie A)
Inter Milan 6-1 Bologna (Serie A)
AC Milan:
FC Porto 1-0 AC Milan (Liga Champions)
AC Milan 3-2 Hellas Verona (Serie A)
Atalanta 2-3 AC Milan (Serie A)
AC Milan 1-2 Atletico Madrid (Liga Champions)
Spezia 1-2 AC Milan (Serie A)