Brasil 1-0 Swiss: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Grup G Piala Dunia 2022
Oleh Amanda Amelia
Tim nasional Brasil berhasil meraih kemenangan penting sekaligus memastikan satu tempat di babak 16 besar Piala Dunia 2022 saat bertemu Swiss di Stadium 974, Senin (28/11).
Gol tunggal Casemiro di menit ke-83 sudah cukup untuk memastikan poin penuh tim Samba dalam pertandingan ini.
Jalannya Pertandingan
Cederanya Neymar membuat Tite memutuskan untuk melakukan rotasi pemain, di lini depan, Raphinha, Richarlison, dan Vinicius Jr dipercaya tampil sejak menit pertama.
Di babak pertama, tim Samba memang terlihat lebih menguasai jalannya laga, mereka mencatatkan dua tembakan tepat ke arah gawang dan unggul dalam hal penguasaan bola yakni 55 persen berbanding 45 persen, namun tidak ada gol yang tercipta membuat babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0.
Di babak kedua, Swiss secara tak terduga langsung menekan lini pertahanan Brasil, peluang emas didapat Djbril Sow pada menit ke-52, sayang sepakannya masih bisa di blok Alisson. Hal yang sama juga terjadi pada Richarlison, sepakannya di menit ke-59 juga melambung tipis di atas gawang Yann Sommer.
Usaha Brasil untuk membuka keunggulan akhirnya membuahkan hasil di menit ke-64, memanfaatkan kelengahan lini belakang Swiss, Vinicius sukses membobol gawang Yann Sommer, namun setelah melihat tayangan ulang melalui VAR, gol tersebut dianulir karena offside.
Casemiro akhirnya berhasil membawa Brasil unggul di menit ke-83, pemain Man United tersebut sukses memanfaatkan assist Rodrygo. Tidak ada gol tambahan yang tercipta membuat laga selesai dengan keunggulan 1-0 bagi skuad asuhan Tite, mereka pun menjadi tim kedua yang sukses mengunci satu tempat di babak 16 besar.
Rating Pemain Brasil vs Swiss
Alisson (6,5/10): masih menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang dan beberapa kali melakukan penyelamatan penting.
Eder Militao (6/10): dipercaya menjadi starter dan menempati posisi bek kanan, penampilannya cenderung standar.
Marquinhos (7/10): tampil solid di jantung pertahanan dan beberapa kali menggagalkan peluang yang didapat Swiss.
Thiago Silva (7/10): masih menjadi sosok penting di jantung pertahanan.
Alex Sandro (7/10): dipercaya tampil sejak menit pertama dan cukup solid menjalankan tugas di sisi kiri pertahanan.
Fred (6,5/10): dipercaya tampil sejak menit pertama, penampilannya cenderung standar.
Casemiro (8/10): memastikan kemenangan Brasil lewat golnya di menit ke-83.
Lucas Paqueta (6/10): kembali dipercaya tampil sejak awal, namun tak banyak pengaruh yang dia berikan dalam pertandingan ini.
Raphinha (6,5/10): mengisi satu tempat di lini depan, namun penampilannya cenderung standar.
Richarlison (6/10): kesulitan mengembangkan permainan, tak banyak peluang yang dia dapat sepanjang laga berlangsung.
Vinicius Jr (6/10): tak berbeda dengan rekan setimnya yang lain, Vinicius juga kesulitan mengembangkan permainannya.
Pemain Pengganti
Rodrygo (7/10): masuk di menit ke-46 menggantikan Lucas Paqueta, menorehkan satu assist yang sukses dikonversi Casemiro.
Bruno Guimaraes (6/10): masuk di menit ke-58 menggantikan Fred, tak terlalu banyak pengaruh yang dia berikan di sisa laga.
Gabriel Jesus (N/A): masuk di menit ke-73 menggantikan Richarlison.
Antony (N/A): masuk di menit ke-73 menggantikan Raphinha.
Alex Telels (N/A): masuk di menit ke-86 menggantikan Alex Sandro.
Rating Pemain Swiss vs Brasil
Yann Sommer (7/10): menjadi sosok penting di bawah mistar gawang dan beberapa kali mematahkan sejumlah peluang yang didapat Brasil.
Ricardo Rodriguez (6,5/10): diturunkan sejak awal dan menempati posisi bek kiri, dia tampil solid dan beberapa kali melakukan blok penting.
Nico Elvedi (7/10): jadi sosok penting di jantung pertahanan dan beberapa kali mematahkan serangan yang coba dibangun Brasil.
Manuel Akanji (6,5/10): masih diandalkan di jantung pertahanan dan menjadi sosok penting di lini belakang.
Silvan Widmer (6,5/10): menempati posisi bek kanan, tampil solid di lini belakang dan sesekali juga membantu serangan yang dibangun timnya.
Romo Freuler (7/10): menjadi sosok penting di lini tengah dan menjalankan tugasnya dengan baik.
Granit Xhaka (6,5/10): masih dipercaya tampil sejak awal, Xhaka tampil cukup baik dalam pertandingan ini.
Ruben Vargas (6,5/10): pergerakan cepatnya cukup merepotkan barisan belakang Brasil.
Djibril Sow (6/10): dipercaya tampil sejak awal, namun tak terlalu banyak kontribusi yang dia berikan dalam laga ini.
Fabian Rieder (6/10): penampilannya tak terlalu istimewa, dia juga mendapatkan satu kartu kuning.
Breel Embolo (6/10): kesulitan mengembangkan permainan dan gagal memanfaakan sejumlah peluang gol yang dia dapat.
Pemain Pengganti
Edmilson Fernandez (6/10): masuk di menit ke-59 menggantikan Ruben Vargas, tak terlalu banyak pengaruh yang dia berikan di sisa laga.
Renato Steffen (6/10): masuk di menit ke-59 menggantikan Fabian Rieder, penampilannya juga cenderung standar.
Michael Aebischer (N/A): masuk di menit ke-76 menggantikan Djibril Sow.
Haris Seferovic (N/A): masuk di menit ke-76 menggantikan Breel Embolo
Fabian Frei (N/A): masuk di menit ke-86 menggantikan Silvan Widmer.