Bukan Pirlo, Xavi Diprediksi Cannavaro Latih Barcelona
Oleh Arief Hadi Purwono
Posisi Ronald Koeman di Barcelona menjadi perbincangan dalam beberapa pekan terakhir. Rentetan hasil minor yang dialami oleh Barca membuat Koeman kini berada di ujung tanduk. Beberapa nama sudah bermunculan sebagai calon pengganti Koeman.
Fabio Cannavaro, selaku legenda sepak bola Italia turut mengomentari siapa calon pengganti yang kemungkinan dipilih oleh Blaugrana. Menurutnya, Barca kemungkinan akan memilih Xavi Hernandez sebagai entrenador pengganti Koeman.
Selain Xavi memang sudah ada beberapa nama yang masuk dalam bursa pelatih anyar Barca. Mantan pemain dan pelatih Juventus, Andrea Pirlo juga disebut sebagai calon kuat pengganti Koeman. Selain itu, pelatih Timnas Belgia, Roberto Martinez juga jadi kandidat untuk pelatih anyar Barca.
“Tanpa Messi, segalanya memang menjadi sulit untuk Barca. Pelatih akan jadi sosok penting dalam situasi seperti ini,” tukas mantan pemain Juventus dan Real Madrid tersebut seperti dilansir dari Sport.
“Saya sudah membaca soal Pirlo, namun saya pikir mereka akan menghubungi Xavi. Mereka membutuhkan sosok yang tahu nilai-nilai dari klub,” terangnya.