Burnley 0-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris
- Liverpool kalahkan Burnley 2-0
- Darwin Nunez dan Diogo Jota mencatatkan namanya ke papan skor
- Liverpool pimpin puncak klasemen sementara Liga Inggris 2023/24
Oleh Kemas Trimukti

Liverpool raih hasil positif saat bertandang ke markas Burnley di Turf Moor, Rabu (27/12) dini hari wIB. Skuad asuhan Jurgen Klopp, akhiri laga dengan kemenangan 2-0 lewat gol Darwin Nunez dan Diogo Jota.
Ending 2023 with three hard-earned points on the road 🙌
— Liverpool FC (@LFC) December 26, 2023
#BURLIV pic.twitter.com/WRrOD0AB6s
Hasil tiga poin ini, berbuah manis untuk The Reds. Karena, mereka kini memberikan tekanan penuh kepada Arsenal dengan menggeser posisi puncak klasemennya di Liga Inggris 2023/24 lewat raihan 42 poin dari 19 laga.
Rating Pemain Liverpool
Alisson Becker 6,5/10: Tak begitu dapatkan ancaman berarti.
Trent Alexander-Arnold 7/10: Cukup dominan dalam tingkatkan tempo permainan dari sisi kanan.
Jarrel Quansah 7/10: Kerap kali memenangkan duel udara.
Virgil van Dijk 7/10: Juga tenang dalam menjaga pertahanan.
Joe Gomez 7/10: Bermain di sisi kiri, Gomez beberapa kali hentikan serangan berbahaya.
Harvey Elliott 7/10: Memperlihatkan etos kerja yang baik.
Wataru Endo 6,5/10: Cukup bisa menjaga penguasaan bola.
Ryan Gravenberch 6/10: Tak begitu menunjukkan permainan impresifnya.
Mohamed Salah 7/10: Sering memberikan ancaman berbahaya.
Cody Gakpo 8/10: Keberadaannya membuat frustrasi lawan yang lakukan assist.
Darwin Nunez 8/10: Mencetak gol untuk Liverpool.
Pemain Pengganti
Curtis Jones 6/10: Kurang tonjolkan performanya.
Dominik Szoboszlai 6,5/10: Menjaga hentikan tekanan dari tim lawan.
Luis Diaz 7/10: Tingkatkan penyerangan lewat assistnya.
Diogo Jota 7/10: Memberikan dampak instan dengan mencetak gol kedua bagi Liverpool.