Cadiz vs Barcelona: Jadwal Kickoff, Prediksi Skuad, dan Live Streaming – La Liga 2022/23
Oleh Kemas Trimukti
Barcelona yang sedang dalam performa terbaiknya akan menjalani laga tandang di laga lanjutan La Liga 2022/23, setelah mereka akan bertemu tim yang sedang menepati juru kunci, Cadiz pada hari Sabtu (10/9) pukul 23:30 WIB.
Berikut adalah hal-hal yang patut Anda ketahui jelang pertandingan Cadiz vs Barca.
Di mana pertandingan Cadiz vs Barcelona dimainkan?
Lokasi: Cadiz, Spanyol
Stadion: Estadio Nuevo Mirandilla
Waktu Kickoff: Sabtu, 10 September 23:30 WIB / 00:30 waktu Malaysia
Wasit: Del Cerro Grande
VAR: Latre Iglesias Villanueva.
Di mana Anda bisa menyaksikan laga Cadiz vs Barcelona di Indonesia?
Layanan Streaming: Vidio / beIN Sports Connect
Di mana Anda bisa menyaksikan laga Cadiz vs Barcelona di Malaysia?
Layanan Streaming: beIN Sports
Hasil H2H (Lima Pertandingan Terakhir)
Cadiz: 2 kemenangan
Barcelona: 1 kemenangan
Imbang: 2 imbang
Performa Saat Ini (Lima Pertandingan Terakhir)
Cadiz: KKKKK
Barcelona: MMMSM
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
Kondisi Skuad Cadiz
Kedalaman skuad Cadiz, nampaknya tak begitu masalah berarti. Karena, selepas Ruben Sobrino sudah sembuh dari cederanya, menjadikan Jon Ander Garrido hanya menjadii pemain tim asuhan Sergio yang tengah masuk ke ruang perawatan.
Cadiz (4-1-4-1): Ledesma; Zaldua, Hernandez, Chust, Espino; Emeterio; Alejo, Alarcon, Blanco, Ocampo; Lozano.
Cadangan: Gil, Fali, Sobrino, Fernandez, Bongonda, Perez, Gimenez, Cala, Carcelen.
Kondisi Skuad Barcelona
Walau Eric Garcia kondisinya sempat diragukan untuk tampil, kini dirinya dianggap sudah fit dan akan bersaing dengan lini pertahanan lainnya seperti Ronald Araujo, Andreas Christensen dan Jules Kounde.
Tak hanya itu, Gerard Pique yang sudah lepas dari cedera berkepanjangan juga mulai mencoba untuk kembali bisa mendapatkan kepercayaan bermain sebagai pemain reguler.
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Kounde, Araujo, Christensen, Balde; Gavi, Busquets, Pedri; Raphinha, Lewandowski, Dembele.
Cadangan: Pena, Roberto, Garcia, Pique, Alba, Kessie, De Jong, Torres, Fati.
Walau dalam beberapa pertandingan kontra Cadiz, Barcelona selalu menemukan kesulitan untuk mendulang tiga poin, kini nasib tim asuhan Xavi Hernandez sepertinya akan segera mengalami perubahan.
Selain Cadiz yang memang sedang terpuruk dengan raih empat kekalahan beruntun, serta Blaugrana sedang menampilkan performa terbaiknya bersama Robert Lewandowski di lini serang, maka mereka diunggulkan untuk mencatatkan hasil posiitf.