Carles Puyol Masih Berharap Messi Kembali ke Barcelona
Oleh Amanda Amelia
Spekulasi soal masa depan Lionel Messi menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di musim panas 2021 lalu, usai batal menambah masa bakti dengan Barcelona, dirinya memilih untuk mengadu nasib di Prancis bersama Paris Saint-Germain.
Walau masih terikat kontrak sampai tahun 2023, hal tersebut tak lantas membuat Messi sepi dari rumor transfer, banyak pihak yang memprediksi jika La Pulga akan kembali ke Camp Nou.
Kini sebuah pernyataan menarik disampaikan oleh salah satu legenda Barca, Carles Puyol, pria berpaspor Spanyol tersebut masih berharap Messi akan kembali menjadi bagian dari Blaugrana.
"Tidak ada kata terlambat bagi Messi untuk kembali ke Barcelona. Dia masih memiliki sisa kontrak satu musim dengan PSG dan pasti akan banyak hal yang bakal terjadi dalam kurun waktu tersebut. Itu memang tergantung pada Xavi dan Leo (Messi), tetapi dia akan selalu diterima di Barca," tambahnya.
Sempat kesulitan di musim perdananya, Lionel Messi kini menjadi pemain yang diandalkan oleh Christophe Galtier, sejauh ini di musim 2022/23, dirinya sudah tampil dalam tujuh pertandingan dengan koleksi empat gol dan enam assist.