Manchester United Masih Berusaha Membujuk Cavani untuk Bertahan

Edinson Cavani
Edinson Cavani / Stu Forster/Getty Images
facebooktwitterreddit

Meski, Manchester United bisa mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak selama setahun untuk Edinson Cavani, hal tersebut nampaknya sulit terjadi lantaran penyerang asal Uruguay tersebut diklaim menolak meneruskan kariernya di Old Trafford.

Sebab, Cavani dirumorkan sudah berhasrat meninggalkan sepakbola Eropa dan memilih hijrah ke Amerika Selatan guna bergabung dengan klub impiannya, Boca Juniors. Bahkan, dirinya diklaim sudah mempunyai keputusan bulat untuk benar-benar tinggalkan klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer.

Saat ini, kans MU untuk mempertahankan Cavani terbilang tipis, karena mantan pemain Napoli itu dikabarkan juga sudah mengadakan pertemuan dengan pihak klub untuk membuat permohonan agar Setan Merah, merelakannya angkat kaki.

Namun begitu, Daily Mail melaporkan apabila klub asuhan Solskjaer masih berusaha semaksimal mungkin agar bisa mempertahankan Cavani di Man United setidaknya sampai 2021/22 mendatang, setelah melihat ketajamannya terus mengalami peningkatan.

Nampaknya, Solskjaer masih mempunyai satu harapan untuk bisa membujuk penyerang berusia 34 tahun, membatalkan kepergiannya ke Boca Juniors andai The Red Devils mampu mengakhiri musim dengan meraih gelar juara Liga Europa 2021.

Edinson Cavani
Edinson Cavani / Pool/Getty Images

Sebagaimana diketahui, Liga Europa adalah harapan satu-satunya MU untuk meraih gelar juara usai mereka sudah mencapai babak semifinal dan akan menghadapi wakil Italia, AS Roma di hari Jumat (30/4) pukul 02:00 WIB.