Cedera di Pertandingan vs Chelsea, Guardiola Ungkap Kondisi Kevin De Bruyne
Oleh Amanda Amelia
Manchester City harus melupakan harapan untuk mempertahankan gelar Piala FA usai takluk dari Chelsea di babak semifinal yang berlangsung di Wembley Stadium, Sabtu (17/4). Melakukan rotasi dan mencadangkan beberapa pemain utama, City takluk 1-0 melalui gol Hakim Ziyech di menit ke-55.
Sudah jatuh tertimpa tangga, peribahasa tersebut nampaknya cocok untuk menggambarkan kondisi skuad The Citizens, bukan hanya gagal melaju ke partai puncak, mereka juga harus kehilangan Kevin de Bruyne pasca sang pemain mengalami cedera. dirinya hanya bermain selama 48 menit dan akhirnya digantikan Phil Foden.
Seusai pertandingan, Pep Guardiola pun langsung mengungkapkan bagaimana kondisi De Bruyne, walau belum bisa berbicara terlalu banyak, pelatih asal Spanyol itu memberi sinyal jika cedera yang dialami anak asuhnya cukup serius.
"Saat ini De Bruyne masih merasakan sakit. Besok, dia akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut dan bertemu dengan dokter. Sejauh ini kelihatannya tidak bagus, kita akan melihat perkembangannya besok," ungkap Guardiola seperti dilansir laman resmi klub.
Kabar cederanya De Bruyne tentu menjadi hal yang sangat merugikan bagi Man City, pasalnya sang pemain merupakan sosok penting di dalam skuad, musim ini De Bruyne juga sudah tampil dalam 35 pertandingan dengan koleksi delapan gol dan 16 assist.
Bukan hanya itu, The Citizens juga akan melakoni beberapa laga penting, termasuk di antaranya partai semifinal Liga Champions kontra Paris Saint-Germain serta final Piala Liga melawan Tottenham Hotspur.
Setelah pertandingan ini, skuad asuhan Pep Guardiola akan kembali fokus ke kompetisi domestik, mereka akan berusaha mengokohkan diri di puncak klasemen sementara Liga Inggris saat melakoni laga tandang ke Villa Park, markas Aston Villa, Kamis (22/4) dini hari WIB.