Chelsea Belum Tutup Peluang Rekrut Saul Niguez

Saul Niguez
Saul Niguez / Pablo Morano/MB Media/Getty Images
facebooktwitterreddit

Chelsea mulai memperlihatkan keaktifannya di bursa transfer musim panas 2021, terakhir juara bertahan Liga Champions itu sukses mendatangkan Romelu Lukaku dari Inter Milan usai mengeluarkan dana sebesar 115 juta euro.

Belum puas, Thomas Tuchel juga dikabarkan masih ingin menambah kekuatan skuadnya dan berencana mendatangkan seorang gelandang, menurut laporan Football London, bintang Atletico Madrid, Saul Niguez menjadi salah satu nama yang ada dalam daftar belanja.

Walau mengincar Saul, dalam beberapa hari ke depan Chelsea akan memutuskan apakah mereka memerlukan gelandang baru atau tidak, pasalnya klub asal London tersebut akan lebih dulu melepas beberapa pemain yang tak masuk dalam skema permainan Tuchel, seperti Malang Sarr, Tiemoue Bakayoko, dan Davide Zappacosta.

Saul Niguez memang terus dikaitkan dengan pintu keluar Atletico Madrid, terlebih setelah Los Rojiblancos mendatangkan Rodrigo de Paul. Sebelumnya, pemain asal Spanyol itu nyaris hengkang ke Barcelona dan ditukar dengan Antoine Griezmann, namun batal.

Tujuh musim di Wanda Metropolitano, Saul sukses tampil dalam 338 pertandingan dengan torehan 43 gol dan 20 assist. Pemain berusia 26 tahun itu juga berhasil mempersembahkan enam gelar bergengsi.

Saul Niguez
Saul Niguez / Soccrates Images/Getty Images

Patut ditunggu siapa saja pemain yang akan mengikuti jejak Lukaku dan merapat ke Stamford Bridge, selain Saul, Chelsea juga dikabarkan masih berminat mendatangkan Jules Kounde dari Sevilla.