Chelsea, Juventus dan Tottenham Bersaing untuk Dapatkan Jasa dari Josko Gvardiol

Josko Gvardiol
Josko Gvardiol / Paul Ellis - Pool/GettyImages
facebooktwitterreddit

Semenjak didatangkan RB Leipzig pada musim 2021/22 lalu, Josko Gvardiol yang terus meningkatkan kualitasnya saat menjaga lini pertahanan dari Die Bullen, membuatnya mulai diburu oleh tim-tim besar Eropa.

Josko Gvardiol
Josko Gvardiol / Pixsell/MB Media/GettyImages

Pada jendela transfer musim panas 2022 lalu, Chelsea yang sudah dikabarkan memiliki ketertarikan untuk datangkan Gvardiol. Bahkan kala itu, The Blues rumornya dapat mengamankan jasa dari pemain asal Kroasia itu di musim 2023/24.

Walau demikian, hal tersebut sepertinya masih rumor semata lantaran tim ibukota Inggris belum menemukan kata resmi dalam proses negosiasinya. Maka dar itu, mereka pun kini mendapatkan saingan dari klub lain.

Menurut laporan yang dilansir dari Football Italia, Juventus dan Tottenham Hotspur juga melakukan pergerakan sama layaknya Chelsea yaitu membawa pemandu bakat, guna memantau perkembangan Gvardiol di Piala Dunia 2022 bersama timnas Kroasia.

Meski sudah memiliki banyak peminat, RB Leipzig sepertinya takkan mau dengan mudah untuk melepas pemain berusia 20 tahun, setelah dikabarkan akan mematok harga sekitar 50 juta Euro.