Chelsea Jadi Tim yang Paling Berpeluang untuk Rekrut Sergio Aguero

Sergio Aguero
Sergio Aguero / Laurence Griffiths/Getty Images
facebooktwitterreddit

Kabar terkait masa depan Sergio Aguero menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, sempat diklaim bakal menambah masa baktinya bersama Manchester City, penyerang asal Argentina tersebut memutuskan untuk hengkang di akhir musim 2020/21.

Situasi ini tentu membuat Aguero mulai dilirik oleh sejumlah klub papan atas Eropa, terlebih dirinya bisa didapat secara gratis. Kabar terakhir menyebutkan bahwa Barcelona, Paris Saint-Germain dan Real Madrid sudah menjadikan sang pemain sebagai target utama.

Namun ketiga klub di atas sepertinya harus melupakan rencana tersebut dan mulai mencari alternatif lain, pasalnya Aguero sudah berencana untuk tetap berkarier di Liga Inggris.

Menurut laporan Daily Mail, hal ini membuat Chelsea menjadi klub yang paling diunggulkan untuk mengamankan tanda tangan Aguero, pasalnya klub asal London tersebut tidak mengalami krisis finansial dan diklaim sama sekal tak keberatan untuk membayar gaji Aguero yang mencapai angka 13 juta poundsterling per tahun.

Selain ingin menambah kekuatan skuad, ketertarikan Chelsea pada Aguero juga disinyalir karena pihak klub ingin menjadikannya sebagai suksesor Olivier Giroud yang kontraknya memang akan usai di akhir musim.

Sergio Aguero
Sergio Aguero / Visionhaus/Getty Images

Sergio Aguero memutuskan untuk bergabung dengan Manchester City di tahun 2011, hampir satu dekade di Etihad Stadium, pemain berusia 32 tahun itu sukses tampil dalam 384 pertandingan dengan koleksi 257 gol dan 73 assist. Dirinya juga berhasil mempersembahkan 13 trofi bergengsi.