Chelsea vs Real Madrid: Jadwal Laga, Info Skuad dan Live Streaming - Liga Champions 2021/22

Real Madrid v Chelsea
Real Madrid v Chelsea / Angel Martinez/GettyImages
facebooktwitterreddit

Juara bertahan Liga Champions, Chelsea akan bertemu Real Madrid di babak perempat final musim 2021/22 ini. Laga ini, terbilang menjadi pertandingan ulangan, mengigat musim lalu mereka keduanya sama-sama bertemu di semifinal.

Sebelum laga itu dimulai, Berikut beberapa hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti.


1. Lokasi dan Waktu Pertandingan

Chelsea v Newcastle United - Premier League
Stamford Bridge / Craig Mercer/MB Media/GettyImages

Stadion: Stamford Bridge.

Hari / Tanggal: Kamis, 7 April 2022.

Waktu: 02.00 dinihari WIB.


2. Panduan Cara Menonton

Pertandingan antara Chelsea melawan Real Madrid, dapat Anda saksikan melalui layanan streaming berbayar, Vidio atau saluran televisi nasional, SCTV.


3. Info Skuad: Chelsea

Antonio Ruediger
Chelsea / Alex Pantling/GettyImages

Kiper: Edouard Mendy, Kepa Arrizabalaga, Marcus Bettinelli.

Bek: Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, Reece James, Thiago Silva, Malang Sarr, Marcos Alonso.

Gelandang: Jorginho, Mateo Kovacic, Ruben Loftus-Cheek, N’Golo Kante, Saul Niguez, Mason Mount.

Penyerang: Christian Pulisic, Timo Werner, Romelu Lukaku, Kenedy, Kai Havertz.

Cedera / Diragukan: Ben Chilwell, Callum Hudson-Odoi


4. Info Skuad: Real Madrid

Karim Benzema
Real Madrid CF / Quality Sport Images/GettyImages

Kiper: Thibaut Courtois, Andriy Lunin, Diego Altube.

Bek: Dani Carvajal, Eder Militao, David Alaba, Jesus Vallejo, Nacho, Marcelo Vieira, Ferland Mendy.

Gelandang: Toni Kroos, Luka Modric, Casemiro, Federico Valverde, Lucas Vazquez, Dani Ceballos, Eduardo Camavinga.

Penyerang: Karim Benzema, Marco Asensio, Gareth Bale, Vinicius Junior, Rodrugo, Mariano Diaz.


5. Sekilas Info

Menjelang laga kontra Real Madrid, kondisi Chelsea memang sedang tak terlihat baik, setelah tim asuhan Thomas Tuchel baru saja mengalami kekalahan mengejutkan 1-4 dari tim promosi, Brentford.

Namun demikian, performa Los Blancos sejatinya juga terlihat kurang baik, meski bisa kalahkan Celta Vigo dengan skor 2-1. Dengan hal itu, pertandingan masih terbilang terbuka untuk kedua tim.

Saat ini, The Blues mempunyai keuntungan tersendiri dalam leg pertama, mengingat akan bertindak sebagai tuan rumah yang pastinya termotivasi untuk segera bangkit dari penampilan buruknya menjadi positif kala hadapi El Real.


6. Lima Laga Terakhir

Thibaut Courtois
Chelsea v Real Madrid / James Williamson - AMA/GettyImages

Chelsea:
Chelsea 1-4 Brentford (Liga Inggris)
Middlesbrough 0-2 Chelsea (Piala FA)
Lille 1-2 Chelsea (Liga Champions)
Chelsea 1-0 Newcastle United (Liga Inggris)
Norwich 1-3 Chelsea (Liga Inggris)

Real Madrid:
Celta Vigo 1-2 Real Madrid (La Liga)
Real Madrid 0-4 Barcelona (La Liga)
Real Mallorca 0-3 Real Madrid (La Liga)
Real Madrid 3-1 Paris Saint-Germain (Liga Champions)
Real Madrid 4-1 Real Sociedad (La Liga)