Crystal Palace 0-0 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2022/23

Crystal Palace 0-0 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain 26-02-2023
Crystal Palace 0-0 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain 26-02-2023 / Julian Finney/GettyImages
facebooktwitterreddit

Liverpool kembali gagal memetik kemenangan di Liga Inggris 2022/23 setelah ditahan imbang tim asal London Selatan, Crystal Palace dengan skor 0-0 pada Minggu (26/2) di Selhurst Park.

Hasil imbang ini membuat Liverpool masih berada di posisi ketujuh klasemen dengan torehan 36 poin dari 23 pertandingan, sedangkan Crystal Palace ada di peringkat 12 dengan 27 poin dari 24 laga.


Rating Pemain Liverpool vs Crystal Palace

Penjaga Gawang - Alisson (6/10): Tak banyak yang dilakukan Alisson di laga ini mengingat tuan rumah minim dalam penciptaan peluang atau tembakan.

Bek Kanan - Andrew Robertson (6/10): Akurasi umpan rendah, determinasi dari sisi kiri nyaris tidak tampak.

Bek Tengah - Virgil van Dijk (7/10): Bersama Matip, Van Dijk mampu mengantisipasi ancaman dari Palace dan bermain cukup tenang di laga ini, akurasi umpannya juga tinggi.

Bek Tengah - Joel Matip (7/10): Penguasaan zona permainan Matip cukup baik di laga ini, dia juga membantu tim untuk membangun permainan dari lini belakang, sayangnya tidak mendapatkan dukungan setimpal dari rekan-rekannya di lini tengah.

Bek Kanan - Trent Alexander-Arnold (6/10): Akurasi umpan-umpannya rendah, performa yang tidak efektif, ditarik di pertengahan babak kedua.

Gelandang - James Milner (6/10): Tidak memberikan variasi permainan berarti di lini tengah, pun halnya saat ditarik mejadi bek kanan menggantikan peran TAA.

Gelandang - Jordan Henderson (6/10): Permainan minim visi dan inspirasi dari sang kapten. Seharusnya ditarik sejak awal babak kedua.

Gelandang - Naby Keita (6/10): Beberapa kali kehilangan bola, tak banyak berkontribusi dalam sistem permainan, ditarik pada awal babak kedua.

Penyerang - Diogo Jota (6/10): Belum kembali ke performa terbaiknya, salah satu tendangannya sempat membentur tiang.

Penyerang - Cody Gakpo (6/10): Memenangkan banyak duel udara, itu saja.

Penyerang - Mohamed Salah (6/10): Beberapa kali membahayakan pertahanan tuan rumah, tetapi tidak cukup tajam dan efektif dalam mengeksekusi peluang.

Pemain Pengganti Liverpool

Harvey Elliot (5/10): Winger dengan akurasi umpan yang lumayan amburadul.

Fabinho (5/10): Gagal menghidupkan permainan di lini tengah Liverpool.

Roberto Firmino (5/10): Nihil perubahan dari permainan sejak ia masuk pada menit ke-71.

Stefan Bajcetic (N/A): Baru masuk menit ke-85.