David Raya vs Aaron Ramsdale – Mengapa Arsenal Mengincar Kiper Baru?

  • Arsenal ikut dalam persaingan mendapatkan David Raya.
  • Aaron Ramsdale sudah diandalkan sebagai penjaga gawang utama sejak 2021.
  • Brentford memasang harga 40 juta Paun untuk David Raya.
Arsenal ingin mendatangkan David Raya dari Brentford untuk bersaing dengan Aaron Ramsdale.
Arsenal ingin mendatangkan David Raya dari Brentford untuk bersaing dengan Aaron Ramsdale. / Will Palmer/Sportsphoto/Allstar | Shaun Botterill/Getty Images
facebooktwitterreddit

Keputusan Arsenal untuk mengeluarkan biaya 30 juta Paun untuk mendatangkan Aaron Ramsdale dari Sheffield United yang terdegradasi awalnya mendapat reaksi negatif, tetapi pemain asal Inggris itu kemudian berkembang dan sukses mengubah pandangan terhadapnya.

Ramsdale tampil memuaskan pada musim 2021/22, secara statistik ia sebanding dengan kiper papan atas Liga Inggris, dan berbagai pihak yang mengkritik keputusan itu mengubah pandangan mereka.

Hanya dua tahun kemudian, Arsenal kini kembali dikaitkan dengan upaya untuk mendatangkan penjaga gawang baru – pemain utama yang mereka incar sebelum memilih Ramsdale – yaitu David Raya dari Brentford. Pemain asal Spanyol itu mendapat harga 40 juta Paun dalam beberapa bulan terakhir, faktor yang membuat kesepakatan belum dapat dicapai.

Apabila Mikel Arteta benar-benar menginginkan David Raya, maka keputusan itu dapat memberi dampak signifikan terhadap skuad yang dimilikinya. Jadi, pertanyaan yang pantas diajukan adalah, mengapa Arsenal menginginkan kiper baru?


Bagaimana performa Ramsdale pada musim 2021/22?

Aaron Ramsdale
Aaron Ramsdale mendapat tekanan tinggi di Arsenal pada musim 2021/22. / Stephen Pond/GettyImages

Ramsdale mendapatkan tekanan tinggi ketika ia pindah ke Arsenal, setelah mendapat pengalaman degradasi dalam dua musim secara beruntun, rekam jejaknya dipandang tidak ideal bagi The Gunners yang ingin kembali dan bertahan di posisi empat besar Liga Inggris.

Arteta memberikan kepercayaan kepada pemain asal Inggris tersebut. Ramsdale membalas kepercayaan itu dengan menjadi bagian kunci di tim barunya. Persentase penyelamatan senilai 73,4% menempatinya sebagai salah satu yang terbaik di Liga Inggris dan ia berada di tiga besar dalam keberhasilan mencegah gol di divisi teratas sepak bola Inggris.

Kemampuan Ramsdale untuk memberi umpan pendek juga membuatnya menjadi bagian ideal dari skema permainan yang ingin digunakan Arteta. Performanya sepanjang musim itu juga membuatnya mendapat panggilan ke skuad senior Timnas Inggris.


Apakah performa Ramsdale menurun pada musim 2022/23?

Secara singkat, performa Ramsdale memang menurun. Walau musim 2022/23 bukan menjadi periode yang buruk bagi Ramsdale, performanya tidak menyamai tingkat yang ditunjukkannya pada musim 2021/22. Statistik yang dicatatkannya tidak sebanding dengan pemain elit di posisinya dan turun ke tingkat rata-rata di penjaga gawang Liga Inggris.

Persentase penyelamatan Ramsdale turun menjadi 70,6%, cukup memuaskan untuk berada di peringkat kesebelas dalam posisinya. Sementara Raya menjadi pemain di dalam puncak kategori tersebut dengan nilai 77,7%.


Mengapa Arteta menginginkan dua kiper?

Mikel Arteta, Pep Guardiola
Mikel Arteta (kiri) selalu menginginkan persaingan tingkat tinggi di dalam skuad Arsenal. / Robin Jones/GettyImages

Persaingan di setiap posisi menjadi kunci dari pola pikir Arteta. Bahkan semua pemain bintang di dalam skuadnya merasa yakin bahwa posisi mereka dapat direbut oleh pemain lainnya apabila tingkat performa mereka menurun.

Pada posisi bek kanan, Jurrien Timber didatangkan untuk bersaing dengan Ben White walau telah menunjukkan performa konsisten. Leandro Trossard direkrut pada Januari 2023 lalu untuk bersaing dengan Gabriel Martinelli – yang menunjukkan performa terbaik dalam kariernya musim lalu. Bahkan kedatangan Kai Havertz dapat disebut sebagai upaya untuk memberi saingan kepada Bukayo Saka, Gabriel Jesus, dan Martin Odegaard.

Matt Turner direkrut pada 2022 untuk bersaing dengan Ramsdale ketika sang pemain berada dalam titik puncak kariernya. Pemain asal Amerika Serikat itu menjadi pilihan utama di negaranya dan terpilih sebagai kiper terbaik di MLS pada 2021, sayangnya harapan persaingan itu tidak dapat dicapai dan Turner akan segera hengkang.


Apakah Arsenal perlu melepas Ramsdale?

Awalnya Arteta mendatangkan Ramsdale untuk menjadi pesaing dari Bernd Leno. Ketika Arteta menganggap tingkat performa Leno tidak meningkat, posisinya langsung digantikan. Arteta hanya akan memberikan waktu bermain kepada pemain-pemain yang pantas mendapatkannya, untuk mencegah adanya skuad yang nyaman dengan kondisi mereka.

Ramsdale tidak pantas dicadangkan, dan akan tetap diturunkan sebagai pilihan inti selama ia pantas mempertahankan posisinya. Tetapi apabila Raya pantas diturunkan, maka Arteta tidak akan segan untuk mengambil keputusan yang sulit.


Apa yang membuat Arsenal mengincar David Raya?

David Raya memiliki karakteristik permainan dan kemampuan yang serupa dengan Ramsdale. Persentase penyelamatannya memuaskan dan kemampuannya memberi umpan pendek menjadi aset yang ingin dimiliki berbagai tim.

Arsenal tidak muncul begitu saja dengan keinginan untuk mendatangkan Raya. Klub London Barat itu pernah mengincar pemain asal Spanyol itu pada musim panas 2021. Tetapi saat itu Brentford memasang harga tinggi yang membuat The Gunners memilih Ramsdale.

Inaki Cana – pelatih kiper Arsenal – mengenal Raya ketika meyakinkan sang pemain untuk bergabung dengan Brentford. Pelatih kiper memang kadang dilibatkan dalam perencanaan skuad, untuk mendapatkan saran terkait pemain yang ideal.


Apakah Arsenal akan membeli David Raya?

Minat dari Arsenal untuk David Raya nampak nyata dan sang pemain memang ingin pindah ke lingkungan baru walau tidak mendapat jaminan menjadi pilihan utama. Raya ingin bersaing dan Arsenal menginginkan pemain dengan pola pikir tersebut.

Hambatan utama adalah harga yang ditetapkan oleh Brentford. Arsenal tidak ingin mengeluarkan biaya 30 juta Euro pada 2021 dan kini harga itu meningkat menjadi 40 juta Paun, walau kontrak Raya dengan Brentford hanya menyisakan waktu satu tahun.

Bayern Munchen juga memantau peluang untuk mendatangkan pemain berusia 27 tahun tersebut, namun juga kesulitan memenuhi harga 40 juta Paun yang dipasang Brentford. Tottenham Hotspur juga menarik diri akibat alasan yang sama.