Davide Calabria Ingin Milan Bangun Momentum Positif
Oleh Dananjaya WP
AC Milan sedang berusaha untuk mempertahankan momentum yang mereka bangun pada paruh kedua musim 2019/20. Zlatan Ibrahimovic dan rekan-rekannya mampu bangkit dan finis di peringkat ketujuh Serie A. Posisi tersebut membuat Rossoneri dapat mengikuti Liga Europa mulai dari tahap kualifikasi, faktor yang memperlancar rencana transfer mereka.
Milan berhasil lolos dari tahap pertama babak kualifikasi Liga Europa setelah meraih kemenangan 2-0 atas Shamrock Rovers. Perjalanan tersebut akan dilanjutkan dalam laga kontra Glimt di San Siro pada Jumat (25/9) dini hari WIB. Apabila meraih kemenangan pada laga ini, maka Rossoneri akan lolos ke tahap play-off dan melanjutkan perjalanan mereka di tingkat kontinental.
Bek kanan utama Milan, Davide Calabria, ingin timnya meraih kemenangan atas Glimt dan membangun momentum positif untuk musim 2020/21. Calabria ingin skuat asuhan Stefano Pioli itu berusaha sekeras mungkin untuk meningkatkan pencapaian yang mereka peroleh pada musim sebelumnya.
“Kami semua berada dalam keadaan yang positif. Sangat penting untuk bermain dengan kondisi pikiran yang jernih. Stefano Pioli memberi kepercayaan lebih kepada saya untuk membantu serangan, dan ini memberi dampak positif terhadap tim. Saya harap kami dapat melanjutkan momentum ini, kami baru berada di tahap awal,” ucap Davide Calabria dalam wawancara yang dikutip dari Football Italia.
Calabria mengatakan bahwa Milan secara keseluruhan memiliki rasa percaya diri yang tinggi, dan hal ini terlihat dari performa mereka di dalam lapangan. Milan membuka perjalanan di Serie A 2020/21 dengan meraih kemenangan 2-0 atas Bologna di San Siro, dengan menunjukkan performa yang meyakinkan.