Dicoret dari Skuat, Zidane Sebut Bale Tak Ingin Bermain di Pertandingan vs Manchester City

Gareth Bale & Zinedine Zidane // Real Madrid
Gareth Bale & Zinedine Zidane // Real Madrid / Soccrates Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Usai menutup musim 2019/20 dengan titel juara La Liga, para pemain Real Madrid tidak bisa langsung bersantai, sebaliknya mereka langsung bersiap untuk melakoni kompetisi penting lainnya, yakni Liga Champions.

Menelan kekalahan 1-2 di pertemuan pertama, Los Blancos akan mencoba untuk membalas dan mengamankan satu tiket ke babak perempat final saat menyambangi Etihad Stadium, markas Manchester City di leg kedua babak 16 besar, Sabtu (8/8) dini hari WIB.

Jelang laga krusial tersebut, publik dibuat terkejut dengan daftar skuat yang dibawa ke Manchester, nama Gareth Bale kembali absen, sebaliknya Sergio Ramos yang dipastikan absen karena di laga sebelumnya mendapatkan kartu merah malah ada di dalam rombongan.

Tidak ingin membuat publik semakin bingung, Zidane pun mengungkapkan hal apa yang membuat dia memilih untuk mencoret Bale, menurutnya, sang pemain memang tak ingin ambil bagian dalam pertandingan tersebut.

"Saya sudah berbicara dengan Gareth Bale secara personal sebelum menentukan skuat yang dibawa ke Manchester, dia memilih untuk tidak bermain. Hanya kami berdua yang mengetahui secara pasti apa isi dari perbincangan tersebut, tetapi Bale mengatakan bahwa dirinya memang tidak ingin bermain," ungkap Zidane seperti dilansir BBC.

Walau Zizou enggan berbicara lebih jauh soal alasan Bale menolak bemain, beredar kabar jika pemain asal Wales itu merasa bahwa dirinya tidak akan dilibatkan dalam pertandingan walau ikut dalam rombongan.

Situasi yang dialami Bale sepertinya semakin menguatkan kabar jika dirinya memang akan segera angkat kaki dari Santiago Bernabeu, terlebih pihak klub juga disebut akan melakukan cuci gudang dan melepas setidaknya tujuh sampai delapan pemain di musim panas 2020.

Bale bukanlah satu-satunya pemain yang dicoret Zidane jelang laga melawan The Citizens, pemain lainnya, James Rodriguez juga mengalami hal serupa dan tidak ada dalam rombongan yang bertolak ke Manchester.