Diincar Atletico Madrid Masa Depan Conor Gallagher di Chelsea Belum Jelas

  • Kontrak Conor Gallagher di Chelsea akan habis pada akhir musim 2024/25.
  • Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu masih ingin bertahan di Stamford Bridge.
  • Gallagher beberapa kali dikaitkan dengan Atletico Madrid dan Tottenham.
Masa depan Conor Gallagher di Chelsea masih belum jelas walau sang pemain diincar Atletico Madrid dan Tottenham
Masa depan Conor Gallagher di Chelsea masih belum jelas walau sang pemain diincar Atletico Madrid dan Tottenham / Visionhaus/GettyImages
facebooktwitterreddit

Masa depan Conor Gallagher di Chelsea hingga kini masih belum jelas. Gallagher masuk dalam incaran Atletico Madrid dan Tottenham, jelang akhir masa kontraknya yang akan habis pada pertengahan 2025.

Menurut kabar dari Telegraph, saat ini masih belum ada kejelasan mengenai masa depan Conor Gallagher di Stamford Bridge. Kontrak sang pemain akan habis pada akhir musim 2024/25 dan belum ada indikasi dari pihak klub untuk memberikan tawaran perpanjangan kontrak kepadanya.

Chelsea ingin menjual Gallagher sebagai salah satu pemain lulusan akademi mereka. Status tersebut akan membuat mereka dapat mencatatkan keuntungan dari penjualan tersebut secara penuh. Kabar ini sudah diberitakan sejak pertengahan musim 2023/24 lalu, meskipun ia menjadi salah satu pemain kunci timnya sepanjang musim tersebut.

Berposisi sebagai gelandang, Gallagher sering mendapatkan tugas untuk menutup ruang yang ditinggalkan oleh Enzo Fernandez ketika ia maju dan untuk membantu Moises Caicedo bertahan. Selain itu, penempatan Marc Cucurella sebagai bek kiri yang masuk ke lini tengah juga sering membuka ruang yang kemudian ditutup oleh Gallagher.

Gallagher bahkan sering mendapat kepercayaan dari Mauricio Pochettino untuk menjadi kapten ketika Reece James dan Ben Chilwell absen. Pemain asal Inggris itu juga memiliki komitmen yang tinggi terhadap klubnya dan tidak pernah menyatakan niat untuk hengkang.

Manajemen The Blues menetapkan harga 50 juta Poundsterling (1 triliun Rupiah) untuk Gallagher. Harga tinggi tersebut justru membuat klub-klub seperti Atletico Madrid dan Tottenham kesulitan untuk memenuhi nilai transfer tersebut, terutama mengingat kontraknya yang hanya menyisakan waktu satu tahun.


Baca Berita dan Rumor Transfer Chelsea Lainnya