Dilepas ke Klub Rival, Man City Dianggap Akan Merindukan Gabriel Jesus dan Raheem Sterling

Raheem Sterling dan Gabriel Jesus
Raheem Sterling dan Gabriel Jesus / Michael Regan/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester City menjadi salah satu klub yang banyak melepas pemain-pemainnya di musim panas 2022, secara tak terduga, Raheem Sterling dan Gabriel Jesus dilepas ke klub rival, Sterling memilih untuk melanjutkan karier sepakbolanya bersama Chelsea, sementara Gabriel Jesus bereuni dengan Mikel Arteta di Arsenal.

Selain dua nama di atas, Oleksandr Zinchenko juga selangkah lagi akan mengikutu jejak Gabriel Jesus, kabar terakhir menyebutkan bahwa kedua klub sudah sepakat soal transfernya ke Emirates Stadium.

Keputusan City melepas beberapa pemain andalannya pun mengundang komentar dari berbagai pihak, termasuk di antaranya mantan pemain mereka, Sergio Aguero. Pria asal Argentina itu juga menilai jika The Citizens pasti akan merindukan Sterling dan Gabriel Jesus.

"Raheem Sterling dan Gabriel Jesus, keduanya menjadi bagian penting dalam skema permainan Manchester City, saya yakin klub akan sangat merindukan keduanya, mereka adalah pemain-pemain hebat," ujar Aguero seperti dilaporkan Evening Standard.

"Tentu lini depan akan diisi oleh sejumlah pemain baru, tetapi ini adalah tim dengan skuad yang hebat dan sudah siap untuk menghadapi tantangan berikutnya," tambah pria yang membela Man City sejak tahun 2011 sampai 2021 itu.

Raheem Sterling dan Gabriel Jesus memang menjadi bagian penting di dalam skuad City, sebagai tambahan informasi, Sterling sukses mengoleksi 131 gol dari 339 pertandingan, sementara Gabriel Jesus berhasil mencetak 95 gol dari 236 laga.

Patut ditunggu bagaimana performa skuad Pep Guardiola di musim 2022/23, terlebih di lini depan, mereka sudah mendapatkan tambahan amunisi usai mengamankan tanda tangan Erling Haaland dan Julian Alvarez.