Diogo Dalot Minta Konsistensi dari Manchester United
Oleh Dananjaya WP
Manchester United mendapat kekalahan dalam lanjutan ajang Liga Inggris. Laga tandang vs Newcastle United di St. James’ Park pada Minggu (2/4) berakhir dengan kekalahan 0-2. Gol-gol dari Joe Willock dan Callum Wilson membuat Newcastle meraih hasil maksimal pada pertandingan ini.
Kekalahan ini dapat memberikan dampak signifikan terhadap klasemen Liga Inggris. Kini Newcastle United dan MU memiliki 50 poin dari 27 pertandingan. Kedua tim masing-masing akan menjalani sisa sebelas laga sebelum musim 2022/23 berakhir. Tottenham Hotspur juga masih memiliki peluang masuk ke posisi empat besar mengingat mereka memiliki 49 poin.
- Newcastle United 2-0 Manchester United - Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris
- Erik ten Hag Kecam Semangat Manchester United Setelah Kalah vs Newcastle United
Bek kanan Manchester United, Diogo Dalot, menyoroti inkonsistensi yang ditunjukkan oleh timnya. Pemain asal Portugal itu merasa kecewa dengan kegagalan timnya menunjukkan semangat yang memadai – faktor yang membuat inkonsistensi mereka terlihat jelas dalam pertandingan ini.
“Kecewa menjadi kata yang tepat untuk digunakan sebagai gambaran. Kami ingin datang ke sini dan menerapkan rencana yang sudah kami siapkan. Kami berusaha – berusaha untuk mencari ruang. Kesabaran untuk mengambil keputusan menjadi salah satu kekurangan. Kami juga harus menunjukkan semangat juang yang lebih tinggi.
“Apabila ingin finis di posisi yang lebih tinggi kami harus tampil lebih konsisten. Kami harus menunjukkan performa yang memadai untuk menguasai jalannya pertandingan, menciptakan lebih banyak peluang,” ucap Diogo Dalot dalam wawancara kepada MUTV.
Manchester United akan melanjutkan perjalanan dalam ajang Liga Inggris kontra Brentford. Pertandingan itu akan diadakan di Old Trafford pada Kamis (6/4) dini hari WIB.