Drawing Babak Kelima Piala FA 2022/23: Manchester United akan Hadapi West Ham
Oleh Nadia Hutami
Drawing babak kelima Piala FA 2022/23 sudah selesai dilaksanakan.
Manchester United akan menjamu West Ham di Old Trafford. Sementara Manchester City akan bertandang ke markas Bristol City.
Sementara beberapa klub papan atas Liga Inggris sudah lebih dulu tersingkir dari Piala FA, seperti Chelsea, Arsenal, dan termasuk Liverpool, yang merupakan juara bertahan.
Tottenham Hotspur asuhan Antonio Conte akan menghadapi pemenang antara Wrexham, klub yang dimiliki aktor Hollywood Ryan Reynolds, dan Sheffield United. Laga Wrexham vs Sheffield United berlangsung imbang 3-3 dan pertandingan replay akan dimainkan di Bramall Lane, markas Sheffield.
Berikut drawing lengkap babak kelima Piala FA 2022/23.
Drawing Babak Kelima Piala FA 2022/23
- Southampton vs Luton Town/Grimsby Town
- Leicester City vs Blackburn Rovers/Birmingham City
- Stoke City vs Brighton & Hove Albion
- Wrexham/Sheffield United vs Tottenham Hotspur
- Fulham/Sunderland vs Leeds United
- Bristol City vs Manchester City
- Manchester United vs West Ham United
- Ipswich Town/Burnley vs Sheffield Wednesday/Fleetwood Town
Kapan Babak Kelima Piala FA 2022/23 Dimainkan?
Babak kelima Piala FA 2022/23 akan berlangsung pada 27 Februari 2023.
Berbeda dengan babak ketiga dan keempat, pada babak kelima ini tidak ada laga replay. Jika pertandingan berakhir imbang setelah 90 menit, maka akan dilanjutkan ke babak extra time.