Eden Hazard Pasrah Jika Real Madrid Melepasnya di Musim Panas 2023
Oleh Amanda Amelia
Ekspektasi tinggi disematkan publik pada Eden Hazard saat dia memutuskan untuk hengkang dariChelsea dan melanjutkan karier ke Real Madrid pada musim panas 2020 silam. Selain karena konsistensi dan ketajaman yang dia perlihatkan selama tujuh musim di London, Hazard juga dibeli dengan harga yang cukup fantastis, 115 juta euro.
Sayang, keberuntungan sepertinya tidak terlalu berpihak pada Hazard pasca dirinya hengkang ke Santiago Bernabeu. Pemain berpaspor Belgia itu lebih sering menempati bangku cadangan dan beberapa kali dibekap cedera.
Kini di musim 2022/23, Hazard juga masih tak menjadi pilihan utama Carlo Ancelotti dan bahkan baru tampil dalam enam pertandingan dengan jumlah menit bermain 229.
Situasi ini tentu membuat Hazard terus dkaitkan dengan pintu keluar Real Madrid, meski sebelumnya dia menyatakan ingin bertahan, kini pemain berusia 31 tahun itu mengaku pasrah jika pihak klub memang berencana melepasnya di musim panas 2023 mendatang.
"Saya tak mungkin hengkang dari Real Madrid di bursa transfer Januari mendatang, karena saya memiliki keluarga dan sangat suka dengan suasana kota ini. Mungkin hal tersebut akan terjadi di bursa transfer musim panas," ujar Hazard seperti dilaporkan Marca.
"Saya masih memiliki sisa kontrak selama semusim dan itu (pindah ke klub lain) menjadi keputusan klub. Jika klub mengatakan pada saya: 'Eden, terima kasih atas empat tahunnya, namun sekarang, Anda harus pergi'. Saya tentu akan menerima keputusan tersebut. Itu adalah hal yang normal, tetapi saya masih ingin mendapatkan kesempatan bermain dan memperlihatkan kemampuan bahwa saya memang bisa bermain sepakbola. Saya adalah pemain yang bagus," tambah dia.
Patut ditunggu keputusan apa yang akhirnya bakal diambil Eden Hazard, kabar terakhir menyebutkan bahwa dia masuk dalam rencana belanja Newcastle United dan Aston Villa.