Ederson dan Alisson Raih Penghargaan Castrol Golden Glove

Penghargaan Castrol Golden Glove
Penghargaan Castrol Golden Glove / Catherine Ivill/Getty Images, Julian Finney/Getty Images
Dipersembahkan oleh
Castrol
facebooktwitterreddit

Dua kiper Brasil, Ederson dan Alisson, meraih penghargaan Castrol Golden Glove pada akhir kompetisi Liga Inggris 2021/22.

Ederson dari Manchester City dan Alisson dari Liverpool mendapatkan 20 clean sheet musim ini yang membuat kedua pemain itu meraih penghargaan Golden Glove.

Kedua tim mereka bersaing sepanjang musim untuk memperebutkan gelar juara hingga pekan terakhir, keberhasilan Man City menang dramatis atas Aston Villa memastikan mereka mendapatkan gelar juara dengan keunggulan satu poin atas Liverpool.

Walau penghargaan diberikan kepada kedua pemain, Alisson kebobolan 24 gol, sementara Ederson 26 gol, ia juga memiliki tingkat clean sheet yang lebih tinggi dan tampil dalam laga yang lebih sedikit – namun peraturan ini hanya berlaku pada 2004 hingga 2013.

Ederson kini meraih penghargaan Castrol Golden Glove dalam tiga musim secara beruntun, hanya dengan jumlah yang lebih rendah dari Petr Cech dan Joe Hart.

Sementara Alisson meraih penghargaan ini untuk pertama kalinya sejak musim perdananya di Liverpool pada 2018/19.

Dua kiper Brasil ini unggul setidaknya empat clean sheet dari pesaing terdekat mereka, Hugo Lloris dari Tottenham Hotspur (16 clean sheet). Sementara Edouard Mendy dari Chelsea, yang sempat bersaing dengan City dan Liverpool, mencatatkan 14 clean sheet setelah performa The Blues menurun pada pertengahan musim.