Emiliano Martinez Merasa Arsenal Seharusnya Menang Atas Leicester City
Oleh Dananjaya WP
Arsenal mendapatkan hasil imbang dengan skor 1-1 kontra Leicester City di Emirates Stadium pada Rabu (8/7) dini hari WIB. Pertandingan pekan ke-34 Liga Inggris 2019/20 berakhir dengan skor imbang dengan gol-gol dari Pierre-Emerick Aubameyang dan Jamie Vardy. Laga ini diwarnai dengan kartu merah untuk Eddie Nketiah pada menit ke-75.
Hasil ini membuat The Gunners tertahan di peringkat ketujuh klasemen sementara Liga Inggris. Tim asuhan Mikel Arteta itu memiliki 50 poin dari 34 pertandingan. Arsenal saat ini memiliki keunggulan dua poin atas Tottenham Hotspur dan Sheffield United, namun kedua tim tersebut belum menjalani pertandingan pekan ke-34. Kemenangan bagi kedua tim tersebut akan membuat Arsenal turun ke peringkat kedelapan atau kesembilan.
Arsenal gagal meraih kemenangan pada pertandingan ini meskipun unggul terlebih dahulu melalui gol Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-21. Kartu merah untuk Eddie Nketiah pada menit ke-75 membuat Leicester mampu menekan pertahanan tim tuan rumah dan menyamakan kedudukan melalui Jamie Vardy pada menit ke-84.
Penjaga gawang Arsenal, Emiliano Martinez, merasa bahwa timnya seharusnya dapat meraih kemenangan atas The Foxes. Martinez mengatakan bahwa ia sulit menerima hasil yang diperoleh timnya pada pertandingan ini setelah menguasai jalannya laga sepanjang babak pertama dan hingga Eddie Nketiah mendapatkan kartu merah.
"Menerima hasil ini sulit untuk dilakukan, kami mengendalikan pertandingan sepanjang babak pertama dan selama 20 menit pada babak kedua. Kehilangan satu pemain membuat kami merasakan kesulitan tetapi saya rasa kami pantas meraih kemenangan pada pertandingan ini," ujar Emiliano Martinez dalam wawancara yang dikutip dari situs resmi Arsenal.
Meskipun mendapatkan hasil imbang, Martinez menegaskan bahwa Arsenal masih memiliki ambisi untuk finis di posisi empat besar Liga Inggris agar dapat kembali mengikuti Liga Champions pada musim 2020/21.