Erik ten Hag Ungkap Mengapa Ia Optimistis dengan Masa Depan Manchester United
- Manchester United mendapatkan kemenangan atas West Ham United di Old Trafford.
- Setan Merah masih menjaga peluang untuk finis di posisi enam besar Liga Inggris.
- Erik ten Hag minta para pemainnya terus membangun momentum di dalam lapangan.
Oleh Dananjaya WP
Erik ten Hag merasa optimistis dengan prospek masa depan Manchester United. Ten Hag menyampaikan komentgar tersebut terkait keberhasilan meraih kemenangan yang dapat menjadi dasar untuk laga berikutnya.
“Seperti yang sudah pernah saya katakan, apabila kami tidak dapat membangun performa pada laga sebelumnya, apabila tidak dapat meraih kemenangan kali ini, maka kemenangan sebelumnya tiedak bermakna. Itu menjadi tantangan utama bagi kami, jadi saya patut memberi pujian kepada tim dengan apa yang mereka tunjukkan.”
“Para pemain memberikan ancaman yang konsisten sepanjang pertandingan, mereka juga mempertahankan kecepatan, tempo, intuisi, kreativitas, mereka dapat tampil sesuai ekspektasi dan meningkatkan harapan. Apabila mereka tetap kompak, lawan akan sulit bertahan dengan konsisten,” ungkap ten Hag dikutip dari situs resmi klub.
Manchester United akan menjalani dua laga tandang secara beruntun. Skuad asuhan ten Hag itu akan bertemu dengan Aston Villa pada Minggu (11/2) dan kemudian Luton Town di Kenilworth Road pada Minggu (18/2).
Dua pertandingan tersebut dapat menjadi kesempatan yang penting bagi Man United untuk mendekati posisi empat besar Liga Inggris demi dapat kembali mengikuti fase grup Liga Champions pada musim 2024/25.
Baca Berita dan Rumor Manchester United Lainnya