5 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Premier League
Oleh Randy Siswanto
Pada pekan ketujuh Liga Inggris 2022/23, Arsenal, rekor pemain termuda sepanjang sejarah Premier League terpecahkan.
Manajer Arsenal, Mikel Arteta menurunkan Ethan Nwaneri di menit ke-90, masuk menggantikan Fabio Vieira.
Namun, sebelum itu redaksi 90MiN sudah merangkum empat nama lainnya yang menjadi pendahulu Ethan Nwaneri.
1. Ethan Nwaneri (15 tahun, 181 hari)
Arsenal mendebutkan pemain muda berbakat di Premier League pada pertandingan terbaru mereka melawan Brentford. Ethan Nwaneri menjadi pemain termuda yang pernah bermain di Premier League ketika menginjak lapangan dengan usia kurang dari 16 tahun.
Ini tentunya merupakan rekor yang akan sulit terpecahkan ke depannya, oleh klub manapun. Arsenal menunjukkan bahwa mereka berkomitmen untuk mempercayai para pemain muda mereka di kompetisi besar.
Dengan baru berusia 15 tahun, tentunya pemain ini akan memiliki jalan yang panjang untuk terus meningkatkan kualitasnya sebagai pemain. Fakta bahwa ia dipercaya untuk bermain di Premier League di usia yang begitu muda menunjukkan bahwa ia memiliki potensi yang begitu besar.
2. Harvey Elliott (16 tahun, 30 hari)
Harvey Elliott menjadi pemegang rekor sebelumnya untuk pemain termuda sepanjang masa di Premier League. Ia melakukan debut di Premier League ketika membela Fulham pada tahun 2019.
Kini Elliott telah membela Liverpool, bahkan hingga kini ia masih dianggap sebagai pemain muda di tim asuhan Jurgen Klopp.
Elliott adalah seorang gelandang yang memiliki determinasi tinggi. Ia juga menunjukkan kekuatan mental yang sangat baik, dengan sekarang bermain di antara para pemain kelas dunia di Anfield.
3. Matthew Briggs (16 tahun, 68 hari)
Satu lagi pemain Fulham yang sempat memecahkan rekor pemain termuda di Premier League. Matthew Briggs masih berusia 16 tahun ketika ia menjalani debut di Fulham pada tahun 2007.
Menghadapi Middlesbrough, Fulham kesulitan untuk mendapatkan performa yang bagus. Matthew Briggs dimasukkan pada pertengahan babak kedua untuk memberikan tenaga baru di timnya.
4. Isaiah Brown (16 tahun, 117 hari)
Pada tahun 2013, Isaiah Brown menjalani laga debutnya bersama West Bromwich Albion di kompetisi Premier League. Ia adalah gelandang asal Inggris yang sejak muda dipandang memiliki potensi bagus.
Sayangnya setelah menjalani musim pertama yang lumayan bersama WBA, karier pemain ini sulit untuk mengalami perkembangan. Ia tidak mendapatkan banyak kesempatan bermain di klub-klub yang ia bela setelahnya, seperti Chelsea dan Brighton and Hove Albion.
5. Aaron Lennon (16 tahun, 129 hari)
Tottenham Hotspur berhadapan dengan Leeds United pada kompetisi Premier League 2003/04. Di pertandingan ini, Leeds United memainkan pemain muda berbakat mereka yaitu Aaron Lennon.
Lennon adalah pemain sayap yang memiliki kecepatan yang tinggi. Kemampuannya itu telah ia tunjukkan sejak ia masih berusia sangat muda, dan wajar jika ia mendapatkan kepercayaan bermain di Premier League.
Karier Lennon setelahnya bisa dibilang lumayan. Ia lantas bergabung ke Tottenham Hotspur dan menjadi salah satu pemain kunci untuk klub tersebut selama bermusim-musim.