Football Manager: 10 Wonderkid FM 2015 dan Nasib Mereka Kini
Oleh Dananjaya WP
Football Manager (FM) termasuk dalam gim yang patut mendapatkan pujian terkait keberhasilan menjaga basis pengguna mereka. Meskipun termasuk dalam seri gim olahraga yang dirilis setiap tahun, terdapat satu aspek permainan dalam gim FM yang mempertahankan pemain setia mereka (dan bahkan menarik peminat baru).
Kesempatan untuk mengembangkan bakat dari pemain-pemain muda (wonderkid), menjadi salah satu aspek permainan utama di FM, tak terkecuali di FM 2015 yang dirilis pada 7 November 2014. Berikut adalah sepuluh wonderkid FM 2015 dan nasib mereka kini.
1. Kepa Arrizabalaga
Berposisi sebagai penjaga gawang, Kepa Arrizabalaga berada di Athletic Bilbao saat FM 2015 dirilis. Pemain asal Spanyol itu membela Athletic Bilbao pada 2012 hingga 2018, setelah sempat dipinjamkan ke Ponferradina dan Real Valladolid.
Arrizabalaga didatangkan Chelsea pada musim panas 2018 dengan nilai transfer 72 juga Pound, yang membuatnya menjadi kiper termahal di dunia.
2. Calum Chambers
Berposisi sebagai bek kanan dan dapat bermain sebagai bek tengah, Calum Chambers berada di Arsenal saat FM 2015 dirilis. Chambers sempat dipinjamkan ke Middlesbrough dan Fulham. Chambers masih berada di Arsenal hingga kini.
3. Lucas Digne
Berposisi sebagai bek kiri, Lucas Digne berada di Paris Saint-Germain saat FM 2015 dirilis. Digne bermain untuk PSG pada 2013 hingga 2016, dan sempat dipinjamkan ke AS Roma. Pemain asal Prancis itu dilepas ke Barcelona pada musim panas 2016.
Digne bermain untuk Barca selama dua tahun, sebelum dilepas ke Everton pada musim panas 2018.
4. Jonathan Tah
Pemain asal Jerman itu membela Hamburg pada 2013 hingga 2015. Tah bergabung dengan Bayer Leverkusen pada musim panas 2015, dan masih berada di klub tersebut hingga kini.
5. Ruben Neves
Berposisi sebagai gelandang, Ruben Neves berada di FC Porto saat FM 2015 dirilis. Pemain asal Portugal itu bermain untuk Porto pada 2014 hingga 2017. Ruben Neves bergabung dengan Wolverhampton Wanderers pada 2017, dan masih menjadi pemain kunci hingga kini.
6. Mateo Kovacic
Berposisi sebagai gelandang, Mateo Kovacic berada di Inter saat FM 2015 dirilis. Pemain asal Kroasia itu melanjutkan kariernya dengan Real Madrid pada 2015 hingga 2019. Kovacic dipinjamkan ke Chelsea pada musim panas 2018, dan direkrut secara permanen satu tahun kemudian.
7. Martin Odegaard
Martin Odegaard berada di Stromsgodset saat FM 2015 dirilis. Odeegard melanjutkan kariernya di Real Madrid pada 2015, dan masih berada di klub tersebut setelah sempat dipinjamkan ke Heerenveen, Vitesse, dan Real Sociedad.
8. Rodrigo De Paul
Berposisi sebagai penyerang sayap, Rodrigo De Paul berada di Valencia saat FM 2015 dirilis. Pemain asal Argentina itu berada di Valencia pada 2014 hingga 2016 dan sempat dipinjamkan ke Racing Club.
De Paul dilepas secara permanen ke Udinese pada musim panas 2016, dan masih berada di klub tersebut hingga kini.
9. Gerard Deulofeu
Deulofeu lulus dari akademi Barca, dan sempat dipinjamkan ke Everton dan Sevilla. Deulofeu dilepas secara permanen ke Everton pada 2015, dan sempat dipinjamkan ke AC Milan pada 2017.
Deulofeu kembali ke Barcelona pada paruh pertama musim 2017/18, sebelum dilepas ke Watford sebagai pinjaman pada paruh kedua. Deulofeu masih menjadi pemain The Hornets hingga kini.
10. James Wilson
Berposisi sebagai penyerang, James Wilson berada di Manchester United saat FM 2015 dirilis. Pemain asal Inggris itu mengawali karier di akademi Man United pada 2012 hingga 2019. Wilson sempat dipinjamkan ke Brighton & Hove Albion, Derby County, Sheffield United, dan Aberdeen.
Wilson dilepas ke Aberdeen secara permanen pada musim 2019/20, dan berada di Salford City pada paruh kedua musim tersebut.