Gagal Bersaing, Leo Duarte Dijual AC Milan ke Istanbul Basaksehir

Leo Duarte
Leo Duarte / Alessandro Sabattini/GettyImages
facebooktwitterreddit

Juara bertahan Serie A, AC Milan, tidak terlalu aktif di bursa transfer musim panas 2022. Sejauh ini Il Rossoneri baru merekrut Divock Origi gratis setelah kontraknya berakhir dengan Liverpool, serta mempermanenkan kontrak Alessandro Florenzi dan Junior Messias.

Ada yang datang ada juga yang pergi. Milan telah kehilangan Franck Kessi, Jens Petter Hauge, dan teranyar bek asal Brasil Leo Duarte. Pemain berusia 25 tahun dijual ke klub Turki Istanbul Basaksehir dan Milan mengonfirmasinya di laman resmi.

AC Milan dapat mengonfirmasi bahwa Leonardo Campos Duarte da Silva telah bergabung dengan Istanbul Basaksehir secara permanen,” demikian pernyataan di laman resmi Milan.

“Klub ingin mendoakan yang terbaik bagi Leo untuk masa depan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya.”

Kesulitan bersaing di tim utama jadi alasan Milan tak keberatan menjual Duarte, apalagi musim lalu ia memang dipinjamkan ke Basaksehir dan total mencatatkan 54 penampilan untuk tim. Menurut Calciomercato Basaksehir tak mengaktifkan klausul pembelian 5,5 juta euro Duarte, tapi melakukan negosiasi dengan harga yang lebih murah.

Milan arahan Stefano Pioli merekrut Duarte pada 2019 dari Flamengo dengan kesepakatan permanen di angka 10 juta euro. Di seluruh kompetisi Duarte hanya tampil sembilan kali dengan Milan.